Menperin: Ajang Modifikasi Juga Relevan dan Dorong Industri 4.0

Sabtu, 28 September 2019 | 14:00 WIB
Menperin: Ajang Modifikasi Juga Relevan dan Dorong Industri 4.0
Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto dalam pembukaan IMX 2019 di Balai Kartini, Jakarta [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Perindustrian Indonesia, Airlangga Hartarto meresmikan pembukaan Indonesia Modification Expo (IMX) di Balai Kartini, Jakarta Selatan, Sabtu (28/9/2019).

Dalam sambutannya, Airlangga Hartarto mengungkapkan terima kasih untuk para pendukung industri modifikasi. Pasalnya ajang modifikasi juga mendukung industri 4.0 yang menyongsong inovasi dan sangat relevan.

Kerennya tampilan body para peserta IMX 2019 di Balai Kartini, Jakarta [Suara.com/Manuel Jeghsta Nainggolan].
Kerennya tampilan body para peserta IMX 2019 di Balai Kartini, Jakarta [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].

"Kita tahu dalam industri 4.0 yang pertama adalah inovasi dan industri otomotif lekat dengan inovasi teknologi," tambah Airlangga Hartarto.

Lebih lanjut, Airlangga Hartarto berharap bahwa gelaran IMX tahun ini bisa memberikan hasil lebih yang baik dari tahun pertamanya. Ia pun juga senang dengan antusiasme kreator yang melibatkan Mobil Pedesaan atau AMMDes.

Baca Juga: 5 Best Otomotif Akhir Pekan: Chevy Ekspor, Hotman Paris Soal RUU KUHP

"Ada dua indikator, semakin ramai, semakin banyak desain dan antusiasme. Modifikasi AMMDes ada seratus dan diwujudkan satu desain," tambahnya

Sementara itu, Andre Mulyadi, Project Director IMX menambahkan, gelaran kedua IMX kali ini mengusung tema "The Power of Collaboration" yang mengajak industri aftermarket di Indonesia.

"Sekarang kita dalam proses ke arah industri yang menyemarakkan industri otomotif di Indonesia. Ajang seperti ini memotivasi munculnya merek-merek aftermarket di Indonesia untuk merambah pasar global," kata Andre Mulyadi.

Baca Juga: 5 Best Berita Otomotif Pagi: Airbag Hyundai, Suroboyo Bus di New York

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI