Bawa Banyak Kardus di Motornya, Driver Ojol Bagikan Ini ke Peserta Demo

Rabu, 25 September 2019 | 11:00 WIB
Bawa Banyak Kardus di Motornya, Driver Ojol Bagikan Ini ke Peserta Demo
Driver Ojol Gojek Bagikan Air Mineral. (Twitter/junhoeatd)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Demonstrasi di depan gedung DPR RI pada Selasa (24/9/2019) tak hanya dihadiri oleh mahasiswa dari berbagai universitas tapi banyak juga driver ojol yang terlihat.

Seorang driver ojol terekam kamera membawa cukup banyak kardus di motornya. Sang driver kemudian berhenti di tepi jalan.

Seraya terus dihampiri oleh peserta demo, baik dari mahasiswa maupun masyarakat umum, driver ojol ini pun membagikan sesuatu dari dalam kardus yang dibawanya.

Sederhana, driver ojol ini membagikan air mineral ke para peserta demo yang nampaknya hendak kembali ke rumah, karena terlihat sudah cukup malam.

Baca Juga: Salah Sebut Nama NCT 127, Luna Maya Trending di Twitter

Video rekaman tersebut diunggah di jejaring Twitter oleh warganet @junhoeatd.

Si perekam video, yang berasal dari dalam mobil pun mengucapkan "Pak, lancar rezekinya pak. Makasih banyak bapak," kepada driver ojol.

Driver Ojol Gojek Bagikan Air Mineral. (Twitter/junhoeatd)
Driver Ojol Gojek Bagikan Air Mineral. (Twitter/junhoeatd)

Unggahan @junhoeatd itu pun ditanggapi banyak sekali warganet. Banyak yang mengapresiasi aksi driver ojol, yang membagikan air mineral ke para peserta aksi demo di depan gedung DPR.

"Terima kasih pak, sudah membagikan minuman gratis kepada kakak/mahasiswa/mahasiswi kami. Semoga rezekinya lancar terus dan diberi kesehatan.Amiin," ujar @CaptJunee.

"Seorang driver ojol lebih cerdas dari para aparat yang malah mengeroyok mahasiswa. Lancar terus pak, rezekinya. Semoga makin banyak order ya pak." Kata @mbu_20aja.

Baca Juga: Ikut Demo Mahasiswa, 'Anak STM' Mendadak Jadi Trending Topic

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI