Suara.com - Waktu peluncuran Toyota New Calya hanya tinggal menghitung hari. Dengan demikian, para dealer pastinya akan segera menghabiskan stok model lama yang masih tersisa.
Salah satu cara yang dilakukan adalah menawarkan potongan harga yang tidak sedikit. Dealer resmi Toyota di wilayah Jakarta Timur bahkan memberikan potongan hingga Rp 10 juta.
"Calya model lama diberi diskon Rp 10 juta. Itu untuk semua tipe," papar seorang tenaga penjual kepada Suara.com.
Namun berbeda untuk pembelian dengan cara mengangsur, potongan harga yang ditawarkan bahkan bisa tembus lebih dari Rp 10 juta.
Baca Juga: Setelah Maleo, Inikah Harapan Tentang Kebangkitan Mobil Nasional?
"Kalau diangsur ada tambahan Rp 2,5 juta. Jadi secara total potongan harga bisa mencapai Rp 12,5 juta," ungkapnya.
Toyota New Calya kabarnya akan datang dengan perubahan desain eksterior yang lebih stylish. Perubahan paling menonjol terdapat pada bagian grille depan.
Namun di sektor tenaga, sepertinya masih akan mengandalkan mesin 3NR-VE berkapasitas 1.197 cc DOHC Dual VVT-i yang memasok tenaga 86,8 daya kuda dengan torsi sebesar 108 Nm.
Terkait harga, Toyota New Calya terbaru disebut-sebut tidak mengalami perubahan harga atau dengan kata lain tidak naik harga.
Baca Juga: Top 5 Berita Otomotif Pagi: Kereta Merta sampai Mobil Mirip