Motor Listrik Besutan Honda dan Panasonic Segera Mengaspal di Bandung

Liberty Jemadu Suara.Com
Rabu, 28 Agustus 2019 | 21:28 WIB
Motor Listrik Besutan Honda dan Panasonic Segera Mengaspal di Bandung
Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto menjajal sepeda motor listrik besutan Honda dan Panasonic di Jakarta, Rabu (28/8/2019). [Antara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto mengatakan sepeda motor listrik yang dikembangkan Honda bersama Panasonic dalam program New Energy and Industrial Technology Development Organization (NEDO) segera meluncur di Kota Bandung, Jawa Barat.

"Bandung segera, launchingnya hari ini," kata Airlangga ditemui di halaman Istana Negara Jakarta, Rabu (28/8/2019).

Adapun sepeda motor listrik yang digunakan dalam program itu adalah Honda PCX listrik. Baterainya diproduksi oleh Panasonic dan masih diimpor dari Jepang.

Menurut dia, studi penggunaan motor listrik itu sendiri selain digelar di Bandung juga akan dilakukan di Denpasar, Bali. Peroide uji coba selama 3 hingga 4 bulan.

Baca Juga: Gojek dan Grab Uji Pakai Motor Listrik

Airlangga telah menemui Presiden Joko Widodo untuk melaporkan peluncuran motor NEDO yang diperhitungkan dapat menempuh jarak 40 kilometer dengan 1 unit baterai. Baterai pada sepeda motor listrik itu menggunakan sistem swap atau tukar - mirip pada galon air atau tabung gas.

Pengujian sepeda motor listrik itu saat ini menggandeng Gojek dan Grab. Selain itu, ada juga skema sewa dengan harga Rp 2 juta per bulan.

Adapun pengujian sepeda motor listrik itu melibatkan 300 unit motor listrik, 1000 unit baterai, 40 unit Baterai Exchanger Station (BEx Station), dan empat unit mobil listrik (Mikro EV).

Panasonic sendiri pada Juli lalu telah mengumumkan kemitraan dengan Honda untuk meneliti, mengembangkan, dan mendistribusikan baterai sepeda motor listrik dengan sistem isi ulang di Indonesia.

Yang menjadi fokus dalam kerja sama itu adalah produk Mobile Power Pack, baterai milik Honda yang diklaim bisa menjadi sumber energi untuk baik kendaraan bermotor maupun robot.

Baca Juga: Dipasarkan, Harga Motor Listrik Harley-Davidson Tembus Rp 400 Juta

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI