Suara.com - Vespa adalah skuter ikonik keluaran Piaggio yang punya identitas kuat dari generasi ke generasi. Atas dasar itu pula yang membuat harga skuter Vespa selalu bisa bersaing dengan motor baru. Tak heran sih, bila melihat sejarah dan proses pembuatan Vespa ini.
Melansir dari Revzilla, setiap tiga menit sekali sebuah Vespa siap untuk diantarkan ke pelanggannya.
Mulai dari sejarahnya, Piaggio yang merupakan produsen Vespa awalnya adalah produsen pesawat terbang yang bangkrut di tahun 1940an.
Dari situ, skuter Vespa membawa beberapa bentuk dan elemen yang terinspirasi dari desain pesawat terbang, mulai dari sasis monokok yang kecil hingga roda satu sisi.
Baca Juga: Meriah, Festival Vespa di Kediri Raih Rekor MURI
Di Indonesia, Vespa sudah ada sejak era 80-an, dengan beberapa jenis seperti Excel, Exclusive hingga Super yang punya bentuk paling ringkas.
Kini, Vespa hadir sebagai skuter matik yang lebih mudah digunakan dan sangat cocok untuk digunakan di dalam kota.
Sumber video: YouTube/Business Insider
Tak hanya sebagai kendaraan, nama Vespa sendiri lekat dengan identitas kemewahan dan prestise untuk penggunannya.
Tak heran kalau harga skuter matik Vespa dibanderol berbeda dari skuter matik Jepang, meski berada di kelas mesin yang sama.
Baca Juga: MUI Pelajari Buku DN Aidit yang Disita Polisi dari Anak Vespa Literasi