Ngebet, Wanita di Kudus ini Rela Jual Nmax Kesayangan demi Honda ADV 150

Selasa, 06 Agustus 2019 | 13:20 WIB
Ngebet, Wanita di Kudus ini Rela Jual Nmax Kesayangan demi Honda ADV 150
Honda ADV 150 diluncurkan dalam pameran GIIAS 2019 di ICE, Tangerang, Banten, Kamis (18/7/2019). [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Honda ADV 150 memang tengah naik daun. Diluncurkan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019, Honda ADV 150 tak habis dibicarakan pesepeda motor, terutama karena desainnya. Bahkan seorang wanita di Jawa Tengah sampai rela menjual Yamaha Nmax kesayangan demi bisa membeli Honda ADV 150.

Hal ini diketahui dari unggahan @agoez_bandz4 di jejaring Instagram. Unggahan tersebut memperlihatkan postingan di jejaring Facebook seorang warganet bernama Irna.

Dalam unggahan itu tertulis "Rela jual Nmax kesayangan demi beli Honda ADV, walau harus sabar menunggu. Mudah-mudahan cepat sampai di Kudus, Jawa Tengah. Nggak tahu ada promonya atau nggak, yang seperti gratisan aksesori tapi berharapnya ada, sih," 

Irna juga mengunggah foto Yamaha Nmax miliknya dan Honda ADV 150 warna putih, seolah membandingkan dua skuter matik 150 cc itu.

Baca Juga: Solar Membeku, Pemobil di Dieng Andalkan Termos Tukang Kopi

Wanita di Jawa Tengah Rela Jual Yamaha Nmax demi Honda ADV 150. (Instagram/agoez_bandz4)
Wanita di Jawa Tengah Rela Jual Yamaha Nmax demi Honda ADV 150. (Instagram/agoez_bandz4)

Unggahan Irna soal Yamaha Nmax dan Honda ADV 150 itu pun dibanjiri komentar warganet.

"Gue dulu juga make Nmax sebulan doang langsung dijual ganti Vario 150," kata @adiprasetia458.

"Gue pengguna Yamaha, Honda, Kawasaki. Kalau ada rezeki dan suka model dan teknologinya ya dibeli kalau nggak suka ya nggak usah beli. Nggak harus nyinyir atau jelek-jelekin produk tertentu. Karena setiap produk pasti ada plus minusnya, kok." Tulis @ares999.m.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI