Hapus Gambar Motor di Logo Baru, Ini Penjelasan Gojek Terkait Logo Mereka

Sabtu, 03 Agustus 2019 | 13:44 WIB
Hapus Gambar Motor di Logo Baru, Ini Penjelasan Gojek Terkait Logo Mereka
Peresmian logo, jaket serta helm baru di Jogja Expo Center (3/8/19). (Mobimoto.com/Cesar Uji tawakal)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Apresiasi mitra ojek online (ojol), Gojek menggelar Festival Apresiasi Mitra yang berlokasi di Jogja Expo Center (3/8/2019).

Pada event tersebut, Gojek juga meresmikan logo beserta atribut baru yang bakal digunakan oleh semua mitra ojol.

Atribut tersebut berupa jaket serta helm baru, dengan desain serta fitur tambahan. Acara tersebut dihadiri sebanyak kurang lebih 1.500 mitra yang diundang secara personal oleh Gojek.

Presmian logo, jaket serta helm baru di Jogja Expo Center (3/8/19). (Mobimoto.com/Cesar Uji tawakal)
Antria mitra Gojek yang mengambil jaket serta helm baru di Jogja Expo Center (3/8/19). (Mobimoto.com/Cesar Uji tawakal)

Pihak Gojek menjelaskan bahwa logo mereka yang bernama "solve" memiliki makna terkait evolusi dari perusahaan tersebut.

Baca Juga: Metamorfosis Kupu-Kupu Jadi Inspirasi Perhiasan Emas Hartadinata

Logo tersebut tersebut mempunyai perubahan, di mana gambar motor ini diubah menjadi gambar bulatan dengan titik di dalamnya.

"Logo tersebut menandai evolusi perusahaan dari awalnya yang merupakan start up menjadi perusahaan ternama di Asia Tenggara. Logo tersebut merupakan gambar titik, seperti tanda pin lokasi di aplikasi navigasi. Selain itu desain bulatannya adalah roda motor," kata Delly Nugraha selaku VP Regional Gojek.

Presmian logo, jaket serta helm baru di Jogja Expo Center (3/8/19). (Mobimoto.com/Cesar Uji tawakal)
Peresmian logo, jaket serta helm baru di Jogja Expo Center (3/8/19). (Mobimoto.com/Cesar Uji tawakal)

Tak cuma itu, Gojek juga mengatakan bahwa perusahaan jasa transportasi tersebut kini sudah mempunyai mitra yang jumlahnya hampir dua juta orang.

"Di seluruh Indonesia, mitra kami kurang lebih berjumlah 1,8 juta. Selain itu Jogja merupakan salah satu dari enam kota yang kami prioritaskan karena kontribusinya. Kota lainnya adalah Jabodetabek, Surabaya, Medan, Makasar serta Bandung," imbuh Delly.

Selain itu, mereka meluncurkan dua varian jaket dengan nama Garuda dan Garuda Super yang bisa diperoleh mitra ojol di tempat-tempat yang telah ditentukan termasuk di kantor Gojek Jogja. Jaket ini dapat diperoleh mitra dengan pembayaran secara cicilan selama 40 hari dengan jumlah pembayaran kurang dari Rp 10 ribu perharinya.

Baca Juga: Penampakan Rumah Rusak Akibat Diguncang Gempa Banten

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI