Pantauan Udara Kemacetan di Los Angeles, Parah Mana Dibanding Jakarta?

Sabtu, 27 Juli 2019 | 12:48 WIB
Pantauan Udara Kemacetan di Los Angeles, Parah Mana Dibanding Jakarta?
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kemacetan lalu lintas tak hanya menjadi masalah besar di Ibu Kota Jakarta. Hampir semua kota-kota besar mempunyai masalah yang sama tentang kemacetan.

Kota-kota metropolitan seperti London, Paris ataupun beberapa kota di Amerika Serikat seperti Los Angeles masuk dalam kota dengan kemacetan terparah di dunia.

Jakarta, dalam survey yang dilakukan The INRIX Global Traffic Scorecard pada tahun 2017 silam berada dalam posisi 12 kota termacet di dunia.

Jika Jakarta yang serint terlihat macet berjam-jam saja berada di peringkat 12, bagaimana keadaan lalu lintas di kota yang menempati peringkat pertama termacet dunia?

Baca Juga: Mobil Mewah Langka Ini Nyelonong dari Hutan Perbatasan RI - Malaysia

Kota termacet di dunia menurut survey di atas adalah Los Angeles, Amerika Serikat. Penasaran seperti apa penampakan lalu lintas di sana? Berikut video dari kantor berita ABC News.

Dalam video pantauan dari udara tersebut, terlihat bagaimana parahnya kemacetan yang terjadi di Los Angeles, Amerika Serikat tersebut.

Ribuan kendaraan memadati ruas jalan di keheningan malam. Antrean panjang nan mengular menjelaskan betul bagaimana macet di sana.

Namun, ada penampakan menarik dari video dokumentasi kemacetan di LA itu. Sorot lampu depan dan belakang mobil yang terjebak macet malah seolah membentuk parade bendera merah putih raksasa.

Keren sih, tapi pengemudinya pasti tersiksa.

Baca Juga: Biar Penonton Bernostalgia, Mick Schumacher Bakal Geber Mobil Balap Ayahnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI