Di GIIAS 2019, Begini Serunya Booth Mitsubishi

Minggu, 21 Juli 2019 | 20:22 WIB
Di GIIAS 2019, Begini Serunya Booth Mitsubishi
Suasana di booth Mitsubishi Motors, GIIAS 2019. (Suara.com/Dian Hapsari)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Distributor resmi kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi Motors, yakni PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia atau MMKSI, berpartisipasi dalam dalam ajang GAIKINDO Indonesia Internasional Motor Show 2019 (GIIAS 2019). Acara ini berlangsung pada 18 - 28 Juli 2019, di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang.

Berlokasi di hall 2 nomor 2C, booth Mitsubishi hadir dengan menonjolkan  konsep “Global Booth Design”. Booth ini didominasi oleh warna hitam dan putih sebagai warna utama yang sangat ikonik, di mana Eclipse Cross ditampilkan di panggung dengan kemiringan 30 derajat.

Menariknya, di booth Mitsubishi tersebut, para pengunjung bisa menikmati berbagai aktivitas seru dan menyenangkan. Salah satunya, booth Pinter Bener, dimana para pengunjung bisa menentukan apakah kita termasuk Tim Pinter atau Tim Bener, dengan menjawab pertanyaan seputar Xpander Pinter Bener.

Nah, untuk mengikuti aktivitas di booth Pinter Bener ini, pengunjung hanya perlu mendaftarkan identitas mereka untuk masuk dalam web id. Setelah itu, pengunjung bisa menjawab beberapa pertayaan seputar  Xpander di vending machine.

Baca Juga: Xpander Primadona, Mitsubishi Targetkan Jual 4.000 Unit di GIIAS 2019

Selain itu, sebagai sarana edukasi dunia otomotif untuk anak-anak, Mitsubishi Motors menghadirkan KidZania Corner. Di booth ini, anak-anak akan ditanamkan kesadaran untuk patuh peraturan dan edukasi berkendara dengan alat bantu pembuatan SIM dan simulator mengemudi.

Suasana Kidzania di booth Mitsubishi Motors, GIIAS 2019. (Suara.com/Dian Hapsari)
Suasana Kidzania di booth Mitsubishi Motors, GIIAS 2019. (Suara.com/Dian Hapsari)

Mitsubishi Motors juga menyediakan area test drive, agar pengunjung GIIAS 2019 dapat merasakan langsung sensasi berkendara khas Mitsubishi Motors melalui unit test drive untuk produk baru yang diluncurkan oleh Mitsubishi.

Selain aktivitas seru, para pengunjung yang datang ke booth Mitsubishi Motors akan dihibur dengan penampilan artis-artis, seperti Once Mekel, Armand Maulana Project, Ari Lasso, dan Naura serta beberapa aktivitas bersama Key Opinion Leader.

Penampilan Armand Maulana di booth Mitsubishi Motors, GIIAS 2019. (Suara.com/Dian Hapsari)
Penampilan Armand Maulana di booth Mitsubishi Motors, GIIAS 2019. (Suara.com/Dian Hapsari)

Jika Anda belum ke GIIAS, segeralah bergabung dengan keseruan di booth Mitsubishi. Info lebih lanjut bisa cek di sini.

Baca Juga: Mitsubishi Outlander PHEV Diharapkan Laku 5 Unit di GIIAS 2019

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI