Suzuki
Setelah bolak-balik diperkenalkan, produsen otomotif berlogo S prisma ini akhirnya memutuskan mengajak mobil ikonik mereka, yakni Suzuki Jimny.
Tunggangan berdesain kotak yang masuk kelas Sport Utility Vehicle (SUV) itu tampil berdesain lebih modern dan dilengkapi berbagai fitur terkini. Namun apakah akan ada perubahan ketika dipasarkan secara resmi di Indonesia? Menarik untuk ditunggu.
Berapa label harganya? Mobil bagi para pehobi off-road serta penyuka petualangan ini kabarnya akan dibanderol dengan kisaran Rp 330 juta.
Baca Juga: Hore, Wuling Termasuk dalam 10 Brand Otomotif Ngetop Indonesia
Honda
Sayang, Honda masih menutup rapat produk terbaru apa yang akan diboyong ke GIIAS 2019. Hal ini tentu memicu pertanyaan dan prediksi, sekiranya jenis dan kategori apakah yang diajak Honda berdansa di lantai GIIAS 2019.
Indikasi lain, Honda Accord segera meluncur datang dari negeri seberang, Thailand. Apalagi, produk terbaru ini sudah resmi mengaspal medio Maret lalu di sana. Generasi ke-10 sedan medium kebanggaan pabrikan berlogo huruf H itu mendapat mesin dan kelengkapan baru. Kalau sudah ada di Negeri Gajah Putih, besar kemungkinan masuk Indonesia.
Turut berpartisipasi di GIIAS 2019, Mazda akan meluncurkan Mazda 3 sebagai produk terbaru. Sebagai produk jagoan, model ini akan diluncurkan dengan dua varian sekaligus, yakni sedan dan hatchback.
Baca Juga: Revitalisasi SMK, Disediakan Kelas Khusus Otomotif
Mazda 3 sebenarnya sudah diperkenalkan kepada awak media dengan melakukan test drive singkat Jakarta - Bogor. Namun sama seperti produsen lain, Mazda masih enggan mengumbar harga Mazda 3.
Harga dari produk terbaru ini baru akan diumumkan pada pembukaan GIIAS 2019 mendatang. Jadi konsumen masih harus sedikit bersabar.
Laman berikutnya adalah unggulan tiga pabrikan dari Jepang, Eropa, serta China. Ada yang memiliki voice command bahasa Indonesia.