Suara.com - Asus memperkenalkan jajaran laptop gaming ROG terbaru di Jakarta, Kamis (11/7/2018) yang menonjol dari sisi kinerja karena telah dipacu oleh prosesor Intel generasi ke-9.
Dalam acara bertajuk Be Unstoppable itu Asus memamerkan jajaran laptop Zephyrus, Strix, dan ROG Mothership - keluarga baru di produk gaming Asus - yang sudah dipacu Intel generasi ke-9.
“Berkat penggunaan prosesor 9th Gen Intel Core, jajaran laptop gaming ROG terbaru dapat tampil lebih powerful sekaligus hemat daya," terang Jimmy Lin, Asus Regional Director, Southeast Asia.
Baca Juga: Laptop Gaming Asus ROG Zephyrus dan Strix Terbaru Bakal Dirilis Pekan Depan
Bahkan, vendor teknologi asal Taiwan ini menghadirkan jajaran produk yang ditenagai prosesor Intel Core i7 9th Gen hingga Intel Core i9 9th Gen.
Di lini Zephyrus, Asus menyisipkan Intel Core i7 9th Gen untuk seri ROG Zephyrus S GX502, GX701, dan M GU502. Harga untuk seri ini sendiri dibanderol mulai Rp 26 juta.
Untuk keluarga Asus ROG Strix, prosesor Intel Core i9 generasi ke-9 terpasang pada model Strix Scar III G531 dan G731 yang harganya dijual mulai Rp 30,999 juta. Sedangkan model Strix Hero III G531 dan Strix Hero G G531 dipasangi Intel Core i7 9th Gen dijual mulai Rp 14,3 juta.
Adapun Asus ROG Mothership, tampil paling premium karena bukan hanya mengandalkan chipset Intel Core i9 9th Gen saja, namun turut dikombinasikan dengan GPU Nvidia GeForce RTX 2080 yang merupakan salah satu kartu grafis terbaik saat ini.
Namun, mahar untuk menebus laptop gaming ini juga cukup menguras kantong. Pasalnya, harga Asus ROG Mothership dijual seharga Rp 131 juta.