Mitsubishi Outlander PHEV dan Eclipse Cross Mendarat di Indonesia

Selasa, 09 Juli 2019 | 21:38 WIB
Mitsubishi Outlander PHEV dan Eclipse Cross Mendarat di Indonesia
Mitsubishi Outlander PHEV, mobil hibrida pertama Mitsubishi di Indonesia, diluncurkan di Jakarta, Selasa (9/7/2019). [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia, pemegang merek mobil Mitsubishi di Indonesia, pada Selasa malam (9/7/2019) memperkenalkan dua jagoan barunya di Tanah Air: Mitsubishi Outlender PHEV (Plug-in Hybrid Electric Vehicle) dan Eclipse Cross.

Mitsubishi Eclipse Cross diluncurkan di Jakarta, Selasa (9/7/2019). [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan]
Mitsubishi Eclipse Cross diluncurkan di Jakarta, Selasa (9/7/2019). [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan]

Presiden Direktur PT MMKSI, Naoya Nakamura mengatakan, Mitsubishi Eclipse Cross hadir dengan desain yang sangat dinamis dan progresif. Tidak hanya itu model ini juga hadir dengan fitur masa depan dan desain yang sangat cantik.

"Desain Eclipse Cross yang sangat dinamis ini dapat meningkatkan kepercayaan diri orang yang menggunakannya," ujar Nakamura di Jakarta.

Mitsubishi Eclipse Cross mengandalkan mesin bensin 1,5 liter yang dilengkapi dengan turbocharged. Dengan bekal yang dimiliki, pendatang baru di segmen SUV ini diklaim lebih bertenaga pada rpm rendah hingga menengah.

Baca Juga: Mitsubishi Sudah Buka Pemesanan Eclipse Cross dan Outlander PHEV?

Sementara Mitsubishi Outlander PHEV, yang dipacu mesin konvensional dan motor listrik, ditampilkan sebagai kendaraan masa depan Mitsubishi untuk pasar Indonesia.

"Model ini merupakan model yang sangat bersahabat. Tidak hanya sekedar kendaraan listrik, mobil ini merupakan kendaraan listrik yang bisa diandalkan di berbagai medan," kata Nakamura.

Dapur pacu Mitsubishi Outlander PHEV, yang memadukan mesin bensin berkapasitas 2,4 liter, motor listrik, dan juga baterai, diklaim mampu memberikan kenyamanan maksimal.

Sayangnya harga Mitsubishi Eclipse Cross dan Mitsubishi Outlander PHEV baru akan diumumkan di arena Gaikindo Indonesia International Auto Show 2019 (GIIAS 2019) yang akan digelar mulai 18 Juli di ICE BSD, Tangerang.

Baca Juga: Baru Masuk Indonesia, Ini Penjelasan Mitsubishi Soal New Triton

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI