Ngotot Tak Mau Bayar Makanan dari Driver Ojol, Wanita Ini Tuai Kecaman

Selasa, 02 Juli 2019 | 09:47 WIB
Ngotot Tak Mau Bayar Makanan dari Driver Ojol, Wanita Ini Tuai Kecaman
Pengemudi ojek online melintas di depan Stasiun Sudirman, Jakarta, Selasa (26/3). [Suara.com/Muhaimin A Untung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kejadian bikin jengkel datang dari dunia ojek online (ojol). Seorang customer wanita naik pitam, tak mau bayar pesanan makanan yang sudah dipesan dari dua driver ojol.

Kisah itu dibagikan akun Instagram @makasaar_iinfo pada Minggu (30/6) dan kini viral. Tampak seorang wanita berdaster kuning yang sedang bersitegang dengan driver ojol.

Ia menolak makanan yang sudah diantarkan oleh dua orang ojol secara sepihak. Parahnya, ia tak mau membayar orderan tersebut dan malah memarahi dua orang driver ojol yang berusaha meminta pertanggungjawaban. Alasannya pun sepele, ia mengaku tidak suka dengan cara pelayanan ojol.

"Nggak...nggak aku nggak suka cara pelayanannya. Suka-suka aku lah. Balikin aja sana!" kata wanita itu sambil melotot dan.

Baca Juga: Permenhub tentang Keselamatan Ojek Online Berlaku di 20 Kota

Mendengar kalimat tersebut, dua driver ojol pun tak terima. Mereka mencoba untuk menanyakan maksud itu.

"Masalahnya ini kakak udah ngorder. Loh yang punya saya ini bagaimana ceritanya? Ini kan rugi saya, saya udah belanja, barang yang dipesan juga nggak bisa dikembalikan. Kakak juga udah nggak bisa cancel. Jadi yang bayar saya siapa?," sahut abang ojol.

Customer wanita tak mau bayar pesanan makanan dari ojol. (Instagram/@makassar.iinfo)
Customer wanita tak mau bayar pesanan makanan dari ojol. (Instagram/@makassar.iinfo)

Tak disangka, kalimat itu malah ditimpali dengan tuduhan tak masuk akal. Wanita itu tetap ngotot tak mau membayar pesanan makanan yang telah diantarkan dua driver ojol dan tak peduli kalau sampai dilaporkan ke polisi. Setelah itu, ia masuk ke kamar kos dan meminta abang ojol untuk protes ke Google.

"Mau lapor polisi juga aku nggak mau bayar. Bilang sama Google-nya kenapa tidak bisa dicancel," tandas customer.

Secara otomatis, perlakukan wanita itu langsung menyedot perhatian. Banyak warganet yang kesal dan memberikan komentar bernada emosi, salah satunya seperti ini.

Baca Juga: Pesan Bakso via Ojek Online Tapi Tak Mau Bayar, Wanita Ini Salahkan Google

"Nggak punya uang aja sok-sokan pesan online," komen @aninditya_19.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI