Suara.com - Honda Supra GTR150 pertama dirilis pada tahun 2016 membuat pabrikan berlogo sayap tersebut resmi turun ke segmen motor 'bebek super'.
Berbekal mesin berkapasitas 150 cc DOHC yang identik dengan CBR150R, motor ini pun turut meramaikan persaingan segmen motor bebek 150 cc selama tiga tahun terakhir.
Namun akankah motor ini menerima pembaruan model? Atau bahkan mesin? Spekulasi tersebut menguat seiring beredarnya foto motor bebek misterius.
Foto motor yang kabarnya berada di negeri tetangga, Vietnam tersebut membuat isu adanya facelift Honda Supra GTR 150 semakin berdengung kencang.
Baca Juga: Jelang MotoGP Assen, Cal Crutchlow Ungkap Kelemahan Motor Honda Musim Ini
Berbekal lampu Dual LED, lampu motor ini sekilas mengingatkan dengan sebuah motor sport lawas asal Italia, Ducati Panigale.
Penampakan motor inipun langsung viral dan menjadi buah bibir oleh para warganet para pecinta otomotif khususnya roda dua.
Akankah Honda kembali menelurkan produk baru setelah beberapa waktu yang lalu mereka merilis motor matik Honda Genio?