Sampai Terkoyak, Begini Aksi Freestyle Motor Trail Panjat Pohon

Kamis, 20 Juni 2019 | 16:55 WIB
Sampai Terkoyak, Begini Aksi Freestyle Motor Trail Panjat Pohon
Motor trail Honda CRF150L beraksi di medan offroad. [Suara.com/Insan Akbar Krisnamusi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Untuk bisa menujukkan aksi gaya bebas atau freestyle dengan kendaraan, seseorang tentunya harus memiliki keahlian khusus. Aksi pemotor trail kali ini pun bisa dijadikan bukti akan keahlian tersebut.

Lazimnya, motor trail digunakan untuk menerjang medan ekstrem. Mulai dari jalanan berbukit sampai hutan dengan kecuraman tingkat tinggi.

Namun yang kali ini beda dengan kebiasaan tersebut. Seorang pemotor mencoba untuk memanjat pohon dengan motor trail Husqvarna.

Aksinya tersebut terekam kamera dan dibagikan jejaring sosial @poltarres13 pada Rabu (19/6). Untungnya, atraksi memanjat pohon dilakukan dengan lancar.

Baca Juga: Banyak Kontroversi, Ducati dan Ferrari Bakal Lepas Sponsor Mission Winnow?

Diawali dengan kuda-kuda, seorang pria mengangkat bagian depan motor cukup tinggi mendekati pohon besar di hadapannya. Posisinya menjadi seimbang saat bagian belakang motor juga ikut terangkat.

Pemotor itu kemudian naik ke atas pohon sampai beberapa meter. Setelah menjaga keseimbangan dengan begitu apik, ia langsung melakukan pendaratan dengan bagian belakang motor terlebih dahulu.

Lalu, disusul dengan bagian depan motor sampai mencapai posisi stabil. Meski tubuh sempat terkoyak, atraksi yang ditunjukkan terbilang sukses. Sampai sekarang video pemotor memanjat pohon disaksikan lebih dari 54.000 ribu kali dan dibanjiri komentar sanjungan seperti ini.

"Seperti hewan yang lincah," tulis @jansolans.

"Ini baru yang namanya binatang buas," celoteh @michelcabrejas.

Baca Juga: Ngeri! Ibu-ibu Lakukan Aksi 'Freestyle' Motor di Jalan Raya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI