Suara.com - Seorang balita berumur empat tahun biasanya asyik menghabiskan waktu untuk bermain dan melakukan apa yang disukai. Tapi tidak dengan bocah satu ini yang nekat mencuri mobil kakeknya karena ingin membeli permen.
Tak pernah diduga sebelumnya, seorang balita bisa mengemudikan mobil. Tapi hal ini benar-benar terjadi.
Dikutip dari laman Autoevolution, Sebastian bocah berumur empat tahun baru saja menggemparkan keluarganya. Ia mengemudikan mobil ke pom bensin sejauh 2,4 km.
Sebastian nekat mengambil kunci mobil Hyundai Santa Fe milik kakeknya yang tergantung di dinding dengan tongkat. Dalam lalu lintas yang cukup sibuk di pagi hari, Sebastian kemudian berhasil mengemudikan mobil sampai pom bensin.
Baca Juga: #PatiKerasLur, Fenomena Mobil Mewah Jadi Seserahan Pengantin di Pati
Untungnya di tempat parkir ia kemudian bertemu dengan seorang petugas polisi. Petugas pun langsung mengantarkan bocah itu ke rumahnya.
Kepada wartawan, Sebastian mengaku kalau ia nekat mengendarai mobil untuk membeli permen kesukaannya. Dengan posisi kepala lebih rendah dari setir kemudi, sepanjang perjalanan bocah itu menabrak beberapa kotak surat dan pohon tapi ia tidak terluka.
Meski sempat tak percaya, orangtua dan kakek Sebastian merasa terhibur dengan aksi akrobat bocah itu. Kakeknya pun berjanji akan mengunci rapat mobilnya mulai sekarang.
"Kita bisa saja berbicara tentang pemakaman," kata kakek Sebastian.
Sementara pihak kepolisian setempat pun mengaku terkejut dengan atraksi yang dilakukan Sebastian.
Baca Juga: Geger Video Balita Bakar Motor, Warganet Ini Malah Salahkan CCTV
"Aku belum pernah melihat pengemudi semuda ini bisa mengemudikan kendaraan," terang Mark Boerboom, petugas dari Departemen Kepolisian Blaine.