Suara.com - Tak hanya urusan mesin, pilihan warna mobil juga sangat memengaruhi konsumen. Salah satu warna mobil yang penuh mitos adalah warna kuning pada mobil Honda. Konon warna dengan kode Y49 ini penuh kutukan dan membawa sial.
Yang paling terkenal adalah Honda CRX generasi kedua diproduksi tahun 1987-1991, yang diwarnai kuning dengan kode Y49. Warna kuning Y49 juga biasa disebut sebagai Barbados Yellow.
Mengutip CarThrottle, mobil Honda CRX warna kuning Y49 sering mengalami kecelakaan lalu lintas.
Mulai dari ditabrak kendaraan lain, kejatuhan benda keras, bagian mobil yang tidak terakit dengan sempurna dan menyebabkan kecelakaan, hingga pencurian dan aksi vandalisme.
Baca Juga: Brio Topang Penjualan Mobil Honda untuk April 2019
Konon, pada pewarna kuning Y49 terdapat unsur radioaktif yang ditemukan oleh NHTSA (National Highway Traffic Safety Administration).
Ada juga mitos yang berkaitan dengan hal mistis tentang mobil honda warna kuning dengan kode Y49 ini.
Ada yang percaya bahwa mobil Honda warna kuning ini jadi terkutuk karena ada insinyur Honda yang sakit karena keracunan cat.
Mitos kutukan mobil Honda warna kuning dengan kode Y49 ini memang begitu populer. Imbasnya, banyak mobil Honda CRX warna kuning Y49 yang dijual dengan harga sangat miring.
Baca Juga: Sedap, Beli Mobil Honda Bonus Uang Tol dan Bensin Mudik!