Suara.com - Warga Cirebon, Jawa Barat berhasil menangkap pelaku curanmor di Desa Mundupesisir, Blok Karang Ketapang. Setelah babak belur dihajar warga, pelaku pun digeledah dan ditemukan catatan daftar barang curian yang isinya bikin heran.
Warganet bernama Saiful Ulum membagikan unggahan foto pelaku beserta daftar barang curian, yang berhasil digondol oleh pelaku.
"Warga Desa Mundupesisir, Blok Karang Ketapang memergoki pelaku curanmor, Senin pagi 27 Mei 2019, mengaku berasal dari Desa Pengarengan ternyata bohong. Pelaku bernama Rosidi berasal dari Bendungan, Kabupaten Cirebon," tulis Saiful Ulum.
Melanjutkan "Setelah digeledah dan diinterogasi warga, pelaku ternyata telah beroperasi cukup lama, karena di jaket pelaku ditemukan daftar catatan hasil kejahatan, di antaranya motor, HP, makanan, barang elektronik bahkan hingga minyak wangi."
Baca Juga: Beredar Paten Sepeda Motor dari Jaguar Land Rover, Modelnya Futuristis
Daftar barang curian pelaku curanmor berbentuk tabel, yang dibuat di selembar kertas. Tabel tersebut berisi nama barang curian, alamat atau lokasi pencurian dan jenis barang yang dicuri.
Pada kolom nama, pelaku menuliskan nama tempat seperti rumah, toko, warteg, warung dan lainnya. Lalu kolom alamat, berisi alamat atau lokasi pencurian berlangsung.
Terakhir adalah kolom barang yang dicuri, yang ternyata cukup beragam.
Mulai dari ponsel, sepeda gunung, cangkul, minyak wangi, bensin hingga ayam goreng.
Temuan daftar barang curian milik pelaku curanmor ini pun sukses membuat warganet heran sekaligus penasaran.
Baca Juga: Jajal Arena Skaterboard, Motor Listrik Tampil Memukau
"Dari tasik langsung ke posong, buat maling ayam goreng. Apa nggak rugi buat ongkos operasionalnya?" kata Imam Petruk.