Suara.com - Belakangan ini Tesla tengah populer, seiring meningkatnya tren mobil elektrik. Baru-baru ini, sebuah mobil Honda Civic bahkan disebut mirip dengan Tesla Model 3. Seperti apa, ya?
Melansir InsideEVs, kejadian ini bermula dari foto yang diunggah akun Twitter @TheTeslaLife. Akun tersebut mengunggah sebuah mobil Honda Civic warna hitam, yang tengah melaju di jalan tol.
Ternyata, akun Twitter yang merupakan penggemar Tesla itu menyindir soal bokong mobil yang dinilai mirip sekali dengan Tesla Model 3.
Dan betul saja, mobil tersebut bukanlah Honda Civic, melainkan sebuah Tesla Model 3. Diduga, logo Tesla dan emblem tulisan 'Model 3' diganti dengan logo Honda dan tulisan 'Civic'.
Baca Juga: Bukannya Tadarusan Bulan Ramadan, Empat Remaja Pesta Seks di Sawah
Bahkan, seorang warganet bernama @YariPer44323562 mengunggah foto perbandingan antara Tesla Model 3 yang asli dengan Honda Civic tersebut, dengan disertai gurauan.
Mungkin saja, si pemilik mobil tersebut ingin menyindir Honda untuk segera membuat Honda Civic varian elektrik, ya.