Suara.com - Maxy Scooter paling populer buatan pabrikan berlogo garputala, Yamaha NMax santer digosipkan akan mendapat beberapa perubahan alias facelift. Menurut banyak kabar yang berembus, salah satu sektor utama yang mengalami perubahan adalah bagian desain.
Namun beberapa waktu belakangan ini, viral di media sosial sebuah render tiga dimensi yang memperlihatkan sesosok motor matik gambot yang diduga kuat merupakan calon penerus Yamaha NMax. Seperti apa? Simak video berikut ini.
Dalam video tersebut terlihat hasil olah grafis tiga dimensi yang sekilas memperlihatkan motor yang mirip dengan Yamaha NMax. Namun tak sama persis, motor tersebut memiliki beberapa bagian yang berbeda. Bagian tersebut adalah desain lampu utama dan lampu sein.
Selain itu, bodi motor ini memiliki garis tegas, membuat kesan sporty makin kental. Tak hanya itu windshield dan lampu belakang juga memiliki desain yang berbeda dengan NMax versi sekarang. Ditambah dengan suspensi depan Up Side Down (USD) membuat motor ini semakin 'ganteng'.
Baca Juga: Pemudik Diimbau Tak Gunakan Motor Pulang ke Kampung Halaman
Masih belum jelas apakah desain ini akan diterapkan sebagai penerus Yamaha NMax ataukah hanya kreasi iseng dari ilustrator. Yang jelas, Yamaha Indonesia belum mengumumkan akan meluncurkan NMax baru dalam waktu dekat.