Bak Film Fast & Furious, Mobil Sedan Ini Lewati Kolong Truk di Jalan Tol

Angga Roni Priambodo | Praba Mustika
Bak Film Fast & Furious, Mobil Sedan Ini Lewati Kolong Truk di Jalan Tol
Ilustrasi Mobil Lewati Kolong Truk. (YouTube/Movie Car Chases HD)

Bikin deg-degan sih, tapi mobil sedan ini sukses mendahului truk lewat kolong.

Suara.com - Penggemar film Fast & Furious pasti ingat dengan salah satu adegan membajak truk yang dilakukan oleh Dominic Toretto (Vin Diesel). Yang cukup ikonik pada adegan tersebut adalah, ketika salah satu mobil mereka lewati kolong truk, untuk mendahului. Seperti di film, seorang pemobil tertangkap kamera melewati kolong truk di jalan tol.

Video tersebut, mulanya beredar di jejaring Instagram. Akun @indocarstuff membagikan video yang direkam oleh @muchamad_irdam_ruchdiansyah.

Terjadi di malam hari, video berdurasi 15 detik itu direkam dari dalam mobil yang tengah melaju di jalan tol. Tak lama, dari sisi kanan, terdengar raungan suara mobil yang begitu gahar.

Sempat tak terlihat, ternyata mobil tersebut melewati celah yang berada di kolong truk. Dengan timing yang tepat, mobil itu pun sukses mendahului truk.

Baca Juga: Koin Snack Video Berapa Rupiah? Raih Cuan dari Aplikasi Penghasil Uang Ini

Adegan ini, jelas bukan untuk ditiru, karena cukup berbahaya.

Di kolom komentar, warganet pun ramai mengomentari video tersebut. Tak sedikit yang menduga kalau mobil tersebut adalah sebuah BMW E36, dari suara raungan mesinnya.

"Terinspirasi dari blacklist 10 di NFS Most Wanted tuh pasti," kata @candrakurniawan._.

"Fast n Furious dengan kearifan lokal." Tulis @de.mongs di kolom komentar.

Mobil sedan yang lewati kolong truk di jalan tol, bak film fast & furious ini memang keren, sih. Tapi tidak untuk ditiru karena berbahaya.

Baca Juga: Cara Menukar Koin Snack Video Jadi Uang, Terbaru April 2025