Suara.com - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (PT MMKSI) turut berpartisipasi dalam ajang pameran otomotif Telkomsel IIMS 2019 yang berlangsung pada 25 April - 5 Mei 2019, di JIExpo Kemayoran. Didominasi warna hitam dan putih sebagai warna utama, booth Mitsubishi Motors dipenuhi jajaran produk andalannya, seperti XPANDER, Triton, dan Pajero Sport.
Terlihat juga, koleksi terkini dari Mitsubishi Motors, yaitu XPANDER Limited Edition dan XPANDER dengan tema modifikasi motorsport AP4. Model XPANDER Limited Edition sendiri merupakan edisi spesial dan hanya tersedia dalam jumlah terbatas yang dipasarkan dalam satu tipe berbasis XPANDER varian Ultimate transmisi matik, dengan Quartz White Pearl sebagai warna utama.
Sorotan utama pengembangan yang dilakukan pada Mitsubishi XPANDER Limited Edition adalah dari sisi kenyamanan dan kemewahan interior, serta tampilan eksterior. Di sisi interior terdapat penambahan Sporty Seat Cover, Ornament Decal, Exclusive Limited ID, dan Scuff Plate, sedangkan dari tampilan eksterior, terdapat Aero Kit, Mirror Cover Decal, Door Handle Protector, Fuel Lid Gardnish, Engine Hood Emblem dan Limited Edition Emblem.
Sementara itu, XPANDER AP4 konsep merupakan model yang sudah menerima sentuhan balap dari pereli nasional, Rifat Sungkar. Mobil ini disiapkan untuk Asian Pacific Rally Championship (APRC).
Baca Juga: Asyiknya Beli Xpander: Gratis Biaya Perawatan Tiga Tahun
Kampanye #PilihXPANDERPinterBener
Setelah sukses dengan roadshow kampanye bertajuk “Xpander Tons of Real Happiness”, yang memperkenalkan semua keunggulan small MPV racikan Mitsubishi di 9 kota, kali ini MMKSI melanjutkan kampanye XPANDER bertajuk “Pinter Bener”. Kampanye ini menggarisbawahi bahwa pilihan Anda terhadap XPANDER sebagai mobil andalan merupakan langkah yang Pinter dan Bener.
Kampanye #PilihXPANDERPinterBener dilakukan dengan cara yang unik berdasarkan pengalaman sehari-hari keluarga Indonesia pada umumnya, agar dapat lebih mudah dipahami. MMKSI juga turut memperkenalkan keluarga Pinter Bener yang terdiri dari “Suami Pinter” dan Istri Bener”, yang akan diperankan oleh keluarga Agus Ringgo Rahman, istri Sabai Dieter, dan anak mereka, Bjorka.
Karakter Suami Pinter menggambarkan para suami yang cenderung memprioritaskan fungsi dan tampilan, serta suami selalu memberikan pengaruh kepada istri dengan pilihannya. Karakter Istri Bener menggambarkan istri yang melakukan analisa lebih atas hal-hal yang memudahkan dan menguntungkan, serta mempengaruhi keputusan yang diambil suami.
Selain bisa melihat langsung berbagai jenis kendaraan andalan Mitsubishi di hall A1, pengunjung juga bisa merasakan keseruan bermain game di Pinter Bener Corner. Di sini, pengunjung bisa mengetahui apakah mereka berada di tim Pinter atau tim Bener saat memilih mobil.
Selain menampilkan produk-produk unggulannya dan menyajikan berbagai hiburan di booth, Mitsubishi Motors juga menawarkan berbagai promo untuk setiap transaksi pembelian di Telkomsel IIMS 2019. Salah satunya untuk setiap pembelian Xpander customer akan mendapatkan gratis seat-cover dan kaca film Konica Minolta. Selain itu, customer juga akan mendapatkan paket SMART Gold untuk gratis biaya jasa/service selama 50.000km atau 3 tahun. Tidak hanya Xpander, promo ini juga berlaku untuk Pajero Sport ataupun Triton. Informasi lebih lanjut mengenai promo Mitsubishi Motors di Telkomsel IIMS 2019 dapat dilihat di sini, atau Anda bisa langsung mengunjungi booth Mitsubishi Motors di Hall A1 Telkomsel IIMS 2019.
Baca Juga: Ayo Nonton Ari Lasso dan Nikmati Xpander Limited di Telkomsel IIMS 2019!