Suara.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi meluncurkan New Carry Pick Up di ajang Telkomsel Indonesia International Motor Show atau Telkomsel IIMS 2019.
Menariknya, produsen otomotif berlogo S ini juga turut menawarkan versi modifikasi untuk pembelian satuan. Dengan begitu, konsumen bisa memesan model sesuai kebutuhan masing-masing.
Yulius Purwanto, Head of 4W Product Development & Accessories PT SIS mengatakan, Suzuki Carry Pick Up bisa dimodifikasi menjadi beberapa model, yaitu mobil boks, toko, angkot, mini dump truk atau truk bak terbuka yang biasanya digunakan untuk mengangkut sampah dan menjadi saran angkut barang serba guna, armroll, dan ambulans dengan lama pengerjaan sesuai model.
"Tergantung modifikasinya, paling berat itu ambulans. Bisa satu bulan pengerjaaan. Kalau boks paling lama dua minggu," ujar Yulius Purwanto, di lokasi penyelenggaraan Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, Jakarta Pusat.
Baca Juga: Disuap Berlian, Ini Rincian Kekayaan Bupati Cantik Talaud Sri Wahyumi
Selain itu, Yulius Purwanto menambahkan, lama pengerjaan juga tergantung izin desain. Pasalnya, sebelum pengerjaan harus ada izin terlebih dulu.
"Biasanya, sekarang bila melakukan modifikasi mesti mengajukan izin desain. Itu yang kadang waktunya agak lama," terang Yulius Purwanto.
Bagi konsumen yang menginginkan New Carry Pick Up model modifikasi bisa dipesan melalui diler Suzuki manapun. Sedangkan harganya sendiri akan disesuaikan dengan masing-masing wilayah.
Baca Juga: Khusus di Telkomsel IIMS 2019, DFSK Tawarkan DP Mulai Rp 10 Juta