Suara.com - Tempo hari, shooting film James Bond terbaru atau seri ke-25 dibumbui keseruan. Bukan soal adegan menantang, namun keputusan sutradara Cary Joji Fukunaga yang "ngotot" ingin menggunakan kendaraan roda empat (R4) berspesifikasi nol emisi alias bertenaga listrik. Jadilah Aston Martin Rapide E bertenaga 602 daya kuda dipinang sebagai properti.
Saat itu, seperti dikutip dari Motor1, media asal Britania Raya, salah satu sumber intern Aston Martin menyatakan bahwa sang sutradara menyebutkan, "Ini saat yang tepat untuk menceburkan James Bond dalam tunggangan nol emisi."
Kini, film Avengers: Endgame seolah juga tak mau kalah setting. Produk ramah lingkungan alias tak menggunakan bahan bakar minyak Bumi menjadi pilihan utama. Jadilah Audi e-tron Sportback Concept dan Audi e-tron GT Concept disertakan dalam pembuatan film tadi.
Soal bagaimana serunya kedua produk lansiran Audi yang diberi label "e-tron" mengaspal dalam Avengers: Endgame, silakan ditunggu, karena filmnya telah beredar mulai hari ini (24/4/2019) di Tanah Air.
Baca Juga: Hore, Dua Produk Baru Wuling Siap Ramaikan IIMS 2019
Gambarannya, bisa disimak komentar Loren Angelo, eksekutif divisi pemasaran Audi Amerika Serikat, seperti dikutip dari Carbuzz, "Kami memperkenalkan SUV (Sport Utility Vehicle) all-electric Audi e-tron dengan harapan mendapatkan reaksi seperti saat mengenalkan Audi R8 pada 2008 sebagai tunggangan tokoh Tony Stark (alias Iron Man, yang diperankan Robert Downey, Jr.).
Sebagai catatan, keluarga atau gen Audi e-tron adalah seri mobil-mobil konsep Audi dengan tenaga listrk serta hybrid yang diproduksi mulai 2009 ke atas. Pada 2012, versi plug-in hybrid dikenalkan Audi lewat produksi A3 Sportback e-tron. Kemudian versi listrik penuh adalah e-tron Quattro yang mulai diproduksi pada 2019.
Laman berikut adalah kerennya tampilan Audi e-tron Sportback Concept.
Audi e-tron Sportback Concept dan Audi e-tron GT Concept yang disebut-sebut diikutsertakan dalam shooting Avengers: Endgame belum menjdi bagian dari produksi massal.
Audi e-tron GT Concept yang dibesut Robert Downey, Jr. sebagai Iron Man, masuk kategori grand tourer, dibuat menggunakan platform J1 dan perdana dikenalkan dalam Los Angeles Auto Show 2018. Rencananya baru masuk lini produksi mulai 2020.
Baca Juga: Seram, Ada "Tarung" Buaya vs. SUV: Reptil Terbukti Bergigi Tajam
Sementara Audi e-tron Sportback Concept adalah SUV coupe yang dibuat dengan MLB platform dan dipentaskan pertama kali dalam Shanghai Motor Show 2017. Selaras Audi e-tron GT Concept, unit ini akan menjadi produk massal mulai 2020.