Karena Hal Ini, DFSK Percaya Diri Pasarkan Glory 560

Kamis, 18 April 2019 | 16:00 WIB
Karena Hal Ini, DFSK Percaya Diri Pasarkan Glory 560
Interior DFSK Glory 560 dengan kemudi sporty [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dong Feng Sokon (DSFK) yang di Tanah Air dikelola oleh PT Sokonindo Automobile baru saja meluncurkan DFSK Glory 560 untuk melengkapi jajaran kendaraan Sport Utility Vehicle (SUV) di Indonesia.

Dengan kehadiran produk terbarunya ini, Managing Director PT Sokonindo Automobile of Sales Centre, Franz Wang percaya diri bila Glory 560 akan sukses merebut hati konsumen. Karena menurutnya, Glory 560 dipersiapkan melalui riset dan perhitungan yang matang.

"Bermain di segmen active medium didukung fitur-fitur yang tepat tentu akan sangat menunjang konsumen kami yang berjiwa muda dan sporty," ujar Franz Wang, di Jakarta.

Peluncuran DFSK Glory 560 yang berlangsung di Jakarta Utara (26/3/2019) [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].
Peluncuran DFSK Glory 560 yang berlangsung di Jakarta Utara (26/3/2019) [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].

Franz Wang menambahkan, DSFK Glory 560 menawarkan sejumlah keunggulan mulai dari desain tangguh yang dikombinasikan dengan nuansa sporty, dan fitur berlimpah.

Baca Juga: GAIKINDO: Penjualan Kendaraan R4 Kuartal Pertama Surut 13 Persen

Sedangkan tenaganya sendiri didukung oleh mesin 1.500 cc berteknologi turbocharged bertenaga 150 Ps di putaran 5.600 rpm dan torsi 230 Nm di putaran 1.800 - 4.000 rpm. Tenaga tadi disalurkan ke roda melalui Continuously Variable Transmission (CVT) sehingga proses suplai tenaga terasa mulus selama perjalanan.

"Kami yakin DFSK Glory 560 bisa menjadi teman terbaik di segala aktivitas konsumen kami, dan menjadi bagian dari keseharian masyarakat Indonesia," ungkap Franz Wang.

Untuk urusan harga, jagoan baru DFSK ini dipatok dengan rentang harga antara Rp 210 - 270 juta on the road (OTR) Jakarta.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI