Wuling Masih Malu-malu soal Cortez Turbo

Kamis, 11 April 2019 | 20:50 WIB
Wuling Masih Malu-malu soal Cortez Turbo
Wuling Cortez di IIMS 2018, JIExpo Kemayoaran, Jakarta, Sabtu (21/4/2018). (Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wuling Motors Indonesia sepertinya masih malu-malu mengungkap kehadiran produk terbarunya, yakni Wuling Cortez Turbo.

Dijumpai awak media dalam acara jumpa pers jelang Telkomsel IIMS 2019, Dian Asmahani Brand Manager Wuling Motor Indonesia mengaku masih belum bisa memberi informasi terkait produk barunya tersebut.

"Jujur saya belum bisa informasikan sekarang. Secepatnya akan kita informasikan kalau waktunya sudah dekat," ujar Dian, di Westin Hotel, Jakarta, Kamis (11/4/2019).

Lebih lanjut, saat ditanyai apakah Wuling Cortez Turbo akan meluncur di IIMS 2019. Dian juga belum berani mengungkap waktu peluncuran

Baca Juga: Sudah Terdaftar, Wuling Siapkan Cortez Bermesin Turbo?

"Saya belum bisa komentar. Karena untuk saat ini kita masih fokus jual varian Cortez yang ada," terangnya.

Ditelusuri dari daftar nilai jual kendaraan bermotor (NJKB) DKI Jakarta, Wuling sebenarnya sudah mendaftarkan varian baru dari Wuling Cortez.

Setidaknya, ada empat kode baru yang didaftarkan, yakni Cortez 1.5CT 4X2 6 MT, Cortez 1.5ST (4X2) 6 MT, Cortez 15CTLUX CVT 4X2A, dan Cortez 15LTLUX CVT 4X2A. Uniknya, terdapat tambahan huruf T di depan sistem penggeraknya (4X2) yang diduga merupakan kode dari turbocharger.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI