Mengintip Koleksi Mobil Jenderal Purnawirawan Wiranto, Mewah dan Serba Ada

Rabu, 10 April 2019 | 06:20 WIB
Mengintip Koleksi Mobil Jenderal Purnawirawan Wiranto, Mewah dan Serba Ada
Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Wiranto. (Suara.com/Yasir)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jenderal TNI (Purn.) Wiranto yang kini menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Republik Indonesia punya beberapa kendaraan. Biar nggak penasaran lagi, yuk, kita intip koleksi mobil Wiranto yang mewah dan serba ada.

Purnawirawan TNI kelahiran Yogyakarta, 4 April 1947 ini ternyata lebih suka mengoleksi mobil-mobil mewah. Tak cuma mewah, koleksi mobil Wiranto, ternyata juga cukup banyak. Kira-kira apa saja, ya?

Melihat dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang diumumkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), tercatat ada 10 unit kendaraan (mobil dan motor) yang dipunyai oleh mantan Panglima ABRI tersebut.

Dari 10 unit kendaraan, hanya dua yang merupakan sepeda motor dan sisanya (delapan unit) merupakan mobil. Nggak pakai lama lagi, langsung saja kita cari tahu.

Baca Juga: Malas Putar Balik, Driver Ojol Tinggal Motor di Pinggir Jalur Busway

1. Toyota Alphard

Toyota Alphard. (Trapo Asia)
Toyota Alphard. (Trapo Asia)

Toyota Alphard jadi mobil favorit Wiranto, yang pernah menjadi ajudan Presiden Soeharto di  tahun 1987-1991.

Yang pertama merupakan Toyota Alphard lansiran tahun 2003 seharga Rp 350 juta dan Toyota Alphard lansiran tahun 2015 dengan harga Rp 700 juta.

2. Audi Quattro

Ilustrasi Audi Quattro Lansiran Tahun 2002. (YouTube)
Ilustrasi Audi Quattro Lansiran Tahun 2002. (YouTube)

Ternyata, Wiranto juga memiliki sebuah mobil sedan Audi Quattro lansiran tahun 2002 seharga Rp 350 juta. Mobil asal Jerman ini punya cukup banyak varian mesin, Sob. Mulai dari 4-silinder 1,8 liter dan 3,0 liter.

Baca Juga: Aksi Heroik Sopir Bus Evakuasi Penumpang Pasca Kecelakaan di Ngawi

3. Toyota Kijang

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI