Siap-siap, Hyundai Kona Bakal Melesat ke Indonesia Sebentar Lagi!

Selasa, 09 April 2019 | 07:05 WIB
Siap-siap, Hyundai Kona Bakal Melesat ke Indonesia Sebentar Lagi!
Hyundai Kona EV atau Hyundai Kona electric dalam Paris Motor Show 2018 [Shutterstock].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama Hyundai Kona bergema usai gelaran North American International Auto Show (NAIAS) 2018 yang digelar di Detroit, Michigan, Amerika Serikat, karena memenangkan penghargaan bergengsi. Khususnya versi Electric Vehicle (EV) dengan gelar tunggangan listrik terbaik 2018.

Sementara prestasi lainnya tak kalah berderet, seperti penghargaan iF Design Award, Red Dot Design Award 2018, serta Crossover of The Year 2019 dari Texas Motor Press. Dan kini, produk kebanggaan manufaktur Korea Selatan itu siap diboyong ke Indonesia.

Dikutip dari kantor berita Antara (8/4/2019) PT Hyundai Mobil Indonesia (HMI) bakal meluncurkan Hyundai Kona lewat acara Indonesia International Motor Show atau IIMS 2019 yang dihelat di Jakarta International Expo, atau JIExpo Kemayoran Jakarta (25/4-5/5/2019).

Hyundai Kona yang diabadikan di Turki, 2018, sebagai ilustrasi [Shutterstock].
Hyundai Kona yang diabadikan di Turki, 2018, sebagai ilustrasi [Shutterstock].

"Hyundai Kona akan resmi diluncurkan dalam ajang IIMS 2019. Peluncuran itu sebagai jawaban atas kebutuhan pasar masyarakat Indonesia yang menginginkan kenyamanan berkendara, fitur, dan teknologi terkini," demikian papar Hendrik Wiradjaja, Direktur Deputi Pemasaran PT HMI, di Jakarta, pada Senin (8/4/2019).

Sembari ditambahkannya bahwa label harga Hyundai Kona akan diumumkan di IIMS 2019, dan dijamin kompetitif dengan para pesaingnya di Tanah Air, seperti Honda HR-V, Mazda CX-3, serta Mitsubishi Outlander Sport. Nantinya, produk akan didatangkan secara impor utuh alias Completely Built-Up (CBU) dari Korea Selatan.

Adapun alasan mendatangkan Hyundai Kona ke Indonesia, Hendrik Wiradjaja menyebutkan bahwa terdapat sejumlah faktor pendukung, antara lain pertumbuhan kelas menengah yang membutuhkan mobil di segmen Sport Utility Vehicle (SUV), dan pasar kendaraan sport yang terus berkembang secara nasional maupun global.

"Hyundai Indonesia sejalan dengan Hyundai Global, memiliki produk SUV yang cocok untuk Asia, bahkan Indonesia," tandasnya seraya menambahkan bahwa pertumbuhan SUV di Tanah Air sangatlah kuat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI