Yuk, Bedah Mobil Milik Hotman Paris dan Sunan Kalijaga!

Jum'at, 05 April 2019 | 11:00 WIB
Yuk, Bedah Mobil Milik Hotman Paris dan Sunan Kalijaga!
Hotman Paris Hutapea [Suara.com/Sumarni]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Melaney Ricardo, pembawa acara Call Me Mel, beberapa saat lalu membongkar isi kendaraan roda empat (R4) mewah milik Hotman Paris Hutapea dan Sunan Kalijaga. Pembaca pasti sudah paham, bahwa keduanya adalah sama-sama pengacara kondang yang dekat dengan para selebritas.

Namun, dari tayangan Call Me Mel itu, tersingkap bahwa selera dan minat dua pengacara kondang tadi juga berbeda namun sama. Kesamaannya, jelas mereka pehobi mengkoleksi tunggangan eksklusif lagi mewah. Perbedaannya? Mari kita simak bersama.

Ketika Hotman Paris menggoda Natasha Wilona, Verrell Bramasta cemburu nggak ya? [instagram/hotmanparisofficial]
Hotman Paris dan Natasha Wilon [instagram/hotmanparisofficial]

Hotman Paris Hutapea dikenal memiliki koleksi tunggangan antara lain Lamborghini Huracan, Bentley Mulsanne, Ferrari California, Audi R8, dan Toyota Alphard. Sedangkan Sunan Kalijaga memboyong ke rumahnya beberapa unit Ferrari, Jeep Rubicon, Cadillac Escalade, Hummer H2, serta Mercedes-Benz.

Isi kendaraan Sunan Kalijaga [YouTube: Call Me Mel].
Isi kendaraan Sunan Kalijaga [YouTube: Call Me Mel].

Saat diwawancarai Melaney Ricardo, Hotman Paris Hutapea membesut Bentley Mulsanne. Kita tengok kabinnya, dan didapatilah barang keperluan pribadi sang pengacara, seperti permen, cologne baby dan tisu. Sementara di bagian bagasi ada dua kotak obat, jas, tas Louis Vuitton, pisang, dan ember.

Baca Juga: Chicco Jerikho Tak Sangka Film Ave Maryam Lolos Tayang di Bioskop

Sedangkan Sunan Kalijaga datang membawa Jeep Rubicon. Berbeda dengan sang senior yang mengisi banyak barang di mobilnya, Sunan Kalijaga memasang dua topi, dan beberapa batang cerutu. Sementara di bagasi terlihat tas gym, ditambah jumper aki mobil.

Sunan Kalijaga (Instagram)
Sunan Kalijaga [Instagram]

Benar bukan, selera beda namun sama. Atau sebaliknya, sama akan tetapi beda.

Mobimoto.com/Husna Rahmayunita

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI