Suara.com - Tampang utuh Toyota Supra 2020 bisa dibilang belum lama beredar di dunia maya. Namun siapa yang sangka, meski belum diluncurkan, mobil sport jagoan Toyota ini sudah habis terpesan?
Hal ini terungkap setelah Toyota mengunggah permohonan maaf bagi konsumen yang masih menginginkan Toyota Supra. Pasalnya produsen asal Jepang itu belum bisa memenuhi semua pemesanan.
"Kami mohon maaf, seluruh unit Supra sudah terpesan. Terima kasih atas ketertarikan Anda memesan Supra. Seluruh kendaraan yang akan diluncurkan sudah habis dipesan saat ini," demikian pernyataan Toyota.
Senada dikutip dari Motoring Research, bahwa di pasar Britania Raya dan Eropa, Toyota Supra juga diminati besar-besaran. Apalagi, sejak bulan lalu (1/3/2019) media ini menuliskan: bila ingin memilikinya, pesan mulai saat itu juga.
Baca Juga: Tandang ke Markas Wolves (Lagi), Solskjaer Siap Bawa Man United Revans
Tidak hanya untuk pasar global, kabar kehadiran Toyota Supra di Indonesia sepertinya juga semakin kencang. Sebelumnya Henry Tanoto, Vice President PT Toyota Astra Motor mengaku Toyota memang memiliki rencana untuk mendatangkan produk baru. Namun kapan meluncurnya belum bisa disebutkan sekarang.
"Mohon bersabar, kami memiliki rencana membawa beberapa kendaraan yang memiliki sejarah menarik. Salah satunya memang Toyota Supra. Akan tetapi memang saya belum bisa informasikan secara detail," kata Henry Tanoto.
Secara global, Toyota Supra ditawarkan dalam pilihan mesin 2.000 cc turbo empat silinder bertenaga 197 PS, dengan torsi maksimal 320 Nm. Ada juga versi mesin serupa namun bertenaga 258 PS, dengan torsi maksimal 400 Nm.
Pilihan mesin lainnya adalah 3.000 cc turbo enam silinder segaris. Tenaga mesin ini mencapai 340 PS dengan torsi maksimal 500 Nm.
Baca Juga: Mantap, Polisi Tindak Ratusan Pemotor yang Mengaspal Sembari Merokok!