Suara.com - Suzuki Tertarik Terjun ke Segmen SUV.
PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengaku tertarik untuk menghadirkan produk sport utility vehicle (SUV). Bahkan rencananya, produsen otomotif berlogo S tersebut akan segera meluncurkannya tahun ini.
"Kita sedang studi (SUV baru), ada kemungkinan tahun ini. Kami tertarik kok untuk masuk ke pasar SUV murni," ujar Donny Saputra, 4W Marketing Director PT SIS, di sela puluncuran Ertiga Sport, di Jakarta.
Ia menambahkan, jadi kalau Suzuki biasanya fokus. Kalau bikin SUV benar SUV seperti Grand Vitara.
Baca Juga: Jadwal Padat, Kolev Buka Pintu buat Pemain Persija U-20
Suzuki sendiri saat ini memang sudah satu produk yang mengisi segmen SUV, yakni Grand Vitara.
Hanya saja model ini masih berfokus untuk mengisi segmen fleet konsumen.
"Perorangan boleh juga sebenarnya beli, tapi kan fokus kami ke fleet. Hanya fokusnya saja," papar Donny.
Persaingan di segmen SUV memang memang terbilang cukup sengit. Bila benar Suzuki akan terjun ke segmen ini tentunya akan menjadi penantang beberapa model populer yang saat ini ada seperti Mitsubishi Pajero Sport, Toyota Fortuner, dan Honda CR-V.