Suara.com - Wuling Indonesia merupakan produsen mobil baru yang berasal dari Cina. Wuling menawarkan 4 model pilihan bagi konsumen Indonesia dengan pilihan dua buah model MPV penumpang, sebuah SUV dan sebuah mobil komersial kompak. Keempat model tersebut adalah Confero S, Cortez (MPV), Almaz (SUV), dan Formo (komersial).
Namun untuk artikel daftar harga Wuling sekarang ini, fokus hanya akan tertuju pada ketiga model penumpang saja. Tanpa panjang lebar, yuk, simak deskripsi model dari daftar harga Wuling yang beredar di Indonesia bisa Anda temukan di situs https://www.carmudi.co.id/mobilbaru/merek/wuling/
Harga Wuling Confero S
Sebelum berbicara mengenai harga Wuling Confero S, lebih baik kita simak dulu deskripsi luaran (eksterior) dan interiornya serta performanya. Hal ini akan berhubungan dengan ekspektasi terkait harga Confero S jika dibandingkan dengan para kompetitornya terutama dari merek Jepang.
Baca Juga: Ditanya Soal Ekspor, Inilah Jawaban Wuling Motors Indonesia
Eksterior Wuling Confero S, sesuai dengan namanya, memiliki desain yang lebih sporty. Confero S memiliki desain yang seakan-akan memiliki aura sebuah crossover pada mobil MPV. Aksen hitam di bumper depan dan belakang serta kehadiran skid plate di bagian bawah bumper semakin menguatkan karakter desain yang tak hanya sporty, tapi juga elegan.
Masuk ke dalam kabin, Wuling Confero S cukup memberikan kejutan yang bikin para rivalnya cukup "kegerahan". Pasalnya, penggunaan captain seat di baris kedua cukup menarik perhatian. Bukan hanya itu, kesemua kursi yang ada telah dibalut material berkualitas.
Kabin Wuling Confero S juga dinilai sangat terasa kelegaannya baik pada sisi headroom maupun legroom. Berkatnya, kenyamanan yang diidamkan di sebuah mobil keluarga tentu saja mudah tercapai.
Konfigurasi tempat duduk 7 penumpang dan ruang bagasi berkapasitas 250 liter tanpa harus melipat bangku baris ketiga menjadi tawaran menarik dari Wuling untuk mereka yang mencari MPV harga terjangkau.
Bicara Performa, Wuling Confero S disebut memiliki rasio antara gigi pertama dan kedua cukup dekat. Sistem penggerak roda belakangnya dianggap memudahkan guna melibas medan menanjak. Spesifikasi mesin Wuling Confero S dijejali mesin 1.5 L yang mampu menyemburkan 107 tenaga kuda.
Baca Juga: Dua Tahun di Pasar Otomotif Nasional, Begini Kata Wuling Soal Diskon
Nah, sekarang saat menyebutkan harga Wuling Confero S yang sedari tadi disebut terjangkau. Wuling Confero S dibanderol mulai dari Rp 143,8 juta dan termahal mencapai Rp 178,8 juta.