Suara.com - Datsun Indonesia memperkenalkan Datsun GO+ Panca bertransmisi X-TRONIC CVT (continuously variable transmission) sebagai pelengkap model sebelumnya.
"Perkenalan Datsun GO+ CVT ini memperkuat komitmen kami dalam mengakomodasi kebutuhan konsumen di Indonesia. Kami ingin menyediakan akses terhadap mobilitas personal yang sejalan dengan gaya hidup konsumen kami yang terus berevolusi," tutur Masato Nakamura, Head of Datsun Indonesia, di Jakarta, Sabtu (9/3/2019).
Nakamura menambahkan, konsumen di Indonesia membutuhkan mobil keluarga yang efisien dalam mendukung aktivitas berkendara. Selain itu, Datsun GO+ Panca CVT hadir dengan desain yang modern tanpa meninggalkam DNA khas Datsun.
"CVT pada model ini menawarkan kinerja yang lebih baik dengan lebih sedikit bagian yang bergerak, lebih awet, lebih ringan dan lebih ramping daripada transmisi otomatis konvensional," terang Nakamura.
Baca Juga: Jadwal Piala Presiden 2019 Hari Ini, Matchday 2 dari Grup E
Mulai hari ini, konsumen dapat memesan Datsun GO+ CVT di 106 diler Datsun seluruh Indonesia dengan harga:
All New Datsun GO+ Panca A CVT : Rp 137.340.000
All New Datsun GO+ Panca T CVT : Rp 146.290.000
All New Datsun GO+ Panca T Style CVT :Rp 150.790.000
Baca Juga: Jadwal dan Siaran Langsung Liga Inggris 2018/2019 Pekan ke-30 Malam Ini