Suara.com - Dunia otomotif sejak beberapa waktu belakangan ini sudah diramaikan oleh hadirnya kendaraan listrik. Bahkan di Indonesia sudah muncul penyewaan sepeda motor listrik bernama Migo. Namun, ada cerita miris tentang penyewa Migo yang memperlakukan sepeda motornya tersebut secara semena-mena.
Hal tersebut bisa dilihat dari unggahan jejaring sosial @gojek24jam pada Rabu (27/2/2019). Dalam foto yang dibagikan, terlihat tiga orang yang membonceng sepeda listrik Migo warna kuning. Ketiganya pun memenuhi jok motor Migo dan membuat kendaraan tersebut terlihat mengecil.
Aksi nekat itulah yang dianggap sebagai alasan utama kenapa jasa transportasi tak menyewakan sepeda listrik.
"Mungkin ini juga alasan Go-Jek belum bikin penyewaan sepeda atau sepeda motor listrik. Takut penggunanya kelewat bar-bar," tulis @gojek24jam.
Baca Juga: Tak Cuma Piawai di Atas Motor, Marquez Juga Berbakat nge-DJ, Ini Buktinya
Sebuah kesimpulan pun kemudian didapat setelah melihat cara pakai sepeda listrik ala orang Indonesia yang cukup anti mainstream itu.
"Kesimpulannya, di negara berkembang investasi untuk sumber daya manusia dan teknologi lebih berhasil daripada investasi aset," lanjut @gojek24jam.
Di sisi lain, warganet lainnya yang melihat aksi bonceng tiga di atas sepeda listrik itu pun langsung memberi respons seperti ini.
"Masalahnya kalau kasusnya begini motor belum jalan udah rontok duluan," komen @gky.2439.hjir.
"Ntar disinggung malah dikatain body shamming. Tapi kalau dibilangin nggak nyadar diri," tulis @adhityafrandra_putra.
Baca Juga: Aksi Dimas Anggara Motoran di Mandalika, MotoGP Keduluan nih!