Resmi, Inilah Harga Baru Suzuki All New Ertiga

Kamis, 28 Februari 2019 | 08:45 WIB
Resmi, Inilah Harga Baru Suzuki All New Ertiga
Suzuki New Ertiga, sebagai ilustrasi [Suzuki Indomobil Sales].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Usai mengalami facelift alias penyegaran tampilan serta tambahan beberapa fitur baru, Suzuki All New Ertiga varian GL dan GX yang dikenalkan pada 15 Februari 2019 diberi label harga baru.

Dikutip dari kantor berita Antara, PR Suzuki Indomobil Sales (SIS) menyatakan bahwa kenaikan harga atas Suzuki All New Ertiga varian GL dan GX berkisar Rp 1 juta - Rp 3,5 juta bergantung tipe.

Menurut Suzuki, pihaknya melakukan penyegaran atas Suzuki All New Ertiga berdasarkan masukan dari konsumen setia, yang mengedepankan unsur keamanan atau safety serta kenyamanan selagi berkendara dengan produk ini.

Bisa dicatat, tampilan baru tadi muncul antara lain di sektor lampu kabut alias fog lamp untuk varian GL serta GX. Ditambah rear defogger pada varian GX guna menghilangkan efek embun serta membantu pandangan pengemudi ke belakang saat berada dalam kondisi kabut atau hujan.

Baca Juga: Gempa 5,6 SR Guncang Pasaman Sumbar, Terasa Hingga ke Jambi

Sementara di bagian kabin, pada varian GX hadir head unit touch screen audio sehingga mengoperasikan peranti hiburan kini terasa semakin mudah. Juga assist grip foldable pada langit-langit baris pertama dan kedua untuk memenuhi kebutuhan menggantungkan barang-barang.

Berikut daftar harga baru All New Ertiga (on the road Jabodetabek):

All New Ertiga GX AT Rp 240 juta
All New Ertiga GX MT Rp 229,5 juta
All New Ertiga GL AT Rp 226 juta
All New Ertiga GL MT Rp 215,5 juta

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI