Suara.com - Bergaya dengan angkutan transportasi massal? Mengapa tidak. Selebgram alias seleb Instagram seperti Anya Geraldine malahan memberikan ide, bila eksis di depan kamera adalah hal utama. Selanjutnya, apapun tunggangan atau produk otomotif yang dipilih sudah pasti ikut menyatu menghasilkan pemandangan keren. Tak percaya?
Ia memilih angkot mikrolet, salah satu angkutan massal di Ibu Kota Jakarta dengan nomor trayek M02 yang melayani rute Kampung Melayu - Pulo Gadung, lewat Rawamangun dan Pisangan.
Dalam unggahan itu ia menuliskan caption berbahasa Inggris, yang bila diterjemahkan bisa berarti "kita menjadi dingin di saat usia kita semakin tua".
Artinya bisa sederhana, bisa juga dalam. Bila dikaitkan dengan dunia otomotif Ibu Kota, saat ini beberapa macam moda angkutan massal mesti mengalami peremajaan akibat dimakan zaman. Juga berusaha tetap eksis, karena mesti bersaing dengan berbagai moda transportasi kekinian berbasis aplikasi.
Baca Juga: Siap-Siap, Satelit Nusantara Satu "Mengangkasa" Besok
Apakah maknanya memang sangat menyentuh dunia otomotif atau Anya Geraldine memang sebatas mengabadikan gayanya semata?
Lihat saja berbagai posenya yang lebih banyak di tautan berikut ini.
Mobimoto.com/Praba Mustika