Tawaran Seru: Nikah Diantar-jemput Pak Wabup Hengky Kurniawan

Kamis, 14 Februari 2019 | 09:20 WIB
Tawaran Seru: Nikah Diantar-jemput Pak Wabup Hengky Kurniawan
Hengky Kurniawan [Suara.com/Yazir Farouk].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Model kendaraan pengantin, menjadi salah satu detail penting bagi calon pasangan yang hendak mengikat janji sehidup semati. Ingin menyewa produk roda empat (R4) atau roda dua (R2) dengan desain paling mutakhir atau sangar, sampai memilih kereta kuda juga boleh. Namun, tawaran dari Pak Wabup alias wakil bupati Hengky Kurniawan ini bisa jadi wacana anti mainstream.

Mantan aktor dan pesinetron kelahiran Blitar, Jawa Timur, yang kini menjabat sebagai wakil bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan melontarkan ide yang menjadi bagian program dari rakyat untuk rakyat. Caranya dengan "berbagi mobil dinas".

Detailnya, seperti ditulisnya via media sosial Instagram (13/2/2019), Hengky Kurniawan menyilakan calon pengantin untuk diantar-jemput dengan mobil dinas kategori Light Multi-Purpose Vehicle (LMPV) buatan Jepang warna gelap. Sudah lengkap dengan pengemudi, tanpa dipungut biaya alias sudah pasti gratis, dan berlaku hari Minggu.

Hengky Kurniawan dalam unggahan mobil dinas wabup [Instagram: @hengkykurniawan].
Hengky Kurniawan dalam unggahan mobil dinas wabup [Instagram: @hengkykurniawan].

Buat bisa "berbagi mobil dinas" dengan Pak Wabup keren ini, caranya mudah saja. Cukup menuliskan pengajuan minta layanan antar-jemput pengantin serta melampirkan undangan pernikahan ke kantor wakil bupati Bandung Barat.

Baca Juga: Ahmad Dhani Tulis Surat di Penjara: Mama, Jangan Menangis

Tentu saja yang paling awal bakal dilayani, mengingat unit tersedia cuma satu, berlaku pada hari Minggu saja, serta khusus ditujukan pada warga Bandung Barat.

Apakah Pak Wabup bakal menemui calon pengantin saat "seserahan" mobil dinas ini? Kalau ya, benar-benar menjadi bonus yang tak terlupakan! Mobimoto.com/Husna Rahmayunita

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI