Suara.com - Suzuki dikabarkan terus mengembangkan salah satu produk motor baru bertenaga besar bernama Suzuki Recursion. Kendaraan roda dua (R2) keren ini sebelumnya telah dimunculkan dalam ajang Tokyo Motor Show 2013.
Mengutip Visordown, tanda-tanda bahwa kemungkinan motor itu segera dipasarkan terungkap setelah produsen otomotif asal Jepang ini mengajukan paten motor dengan beberapa pembaruan.
Kali ini, gambar paten terlihat mengunakan simbol angka 7 yang kemungkinan menggambarkan kapasitas mesin. Selain itu, Suzuki Recursion bakal memiliki frame duplex dengan tangki gembung serta fairing hingga bagian tengah rangka.
Dari sektor mesin terlihat pipa turbo yang diarahkan langsung ke tabung frame, dinilai mampu menghemat ruang dan bobot yang menjadikan frame komponen makin efisien dalam penggunaan.
Baca Juga: Teror Bakar Kendaraan di Semarang, Polda Jateng Kerahkan 450 Polisi Patroli
Saat dipamerkan perdana dalam ujud motor konsep di Tokyo Motor Show 2013, Suzuki Recursion langsung mendapat respon positif dari penyuka R2. Namun belum bisa diketahui kapan model ini akan masuk sebagai versi produksi.
Pihak Suzuki sendiri, hingga sekarang masih terus melakukan pengembangan terhadap Recursion. Juga masih tak berkomentar soal kemungkinan menggunakan mesin bertenaga turbo. Sehingga belum ada kepastian kapankah bakal meluncurkan model ini.