Tanggap Banjir dan Tanah Longsor, Wawali Depok Dibantu Komunitas

Kamis, 10 Januari 2019 | 10:00 WIB
Tanggap Banjir dan Tanah Longsor, Wawali Depok Dibantu Komunitas
Land Rover produksi perdana HUE 166 yang dipajang di acara reuni 70 tahun Land Rover, di Solihull, Birmingham, Juni 2018. Sebagai ilustrasi [Shutterstock].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bahwa Land Rover adalah tunggangan tangguh lagi perkasa, khalayak telah paham sejak lama. Namun membangun kepedulian terhadap sesama dengan menggunakan wahana ini rasanya terus dipupuk dari waktu ke waktu. Nilai-nilai inilah yang dibagikan oleh Wakil Wali (Wawali) Kota Depok, Pradi Supriatna.

Dikutip dari kantor berita Antara pada Rabu (9/1/2019), ia berharap agar komunitas Land Rover Kota Depok turut bersiaga dalam membantu masyarakat yang tertimpa bencana alam tanah longsor maupun banjir.

"Saya melihat adanya sejumlah kendaraan otomotif Land Rover dari warga Depok yang siap membantu dengan kesiapan alat siaga bencana. Ini menunjukkan kesiapan warga dalam bekerja sama dengan aparatur negara di Kota Depok. Salut untuk semangatnya," demikian dikemukakan Pradi Supriatna usai meninjau kesiapan apel siaga bencana dan banjir di Balaikota Depok.

Dalam peninjauan apel siaga bencana itu, Pradi Supriatna didampingi Komandan Distrik Militer 0508 Kota Depok Letkol Inf Eko Syah Putra Siregar.

Baca Juga: Tarif di IRTI Naik, Anies Larang PNS DKI Parkir di Gedung DPRD Jakarta

Sementara itu Ketua Land Rover Depok, Hidayat menyatakan bahwa kehadiran komunitas Land Rover Depok merupakan wujud kepedulian pihaknya terhadap lingkungan kota.

"Land Rover tidak saja sebagai kendaraan. Namun turut serta sebagai penghubung antarelemen lainnya guna membantu satu dengan lainnya. Termasuk perahu dan alat bantu yang kami bawa ini. Kami siap membantu jika Pemkot Depok maupun Kodim atau Polres meminta kami turut serta," tandasnya. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI