Pemobil Tersesat ke Hutan Belantara Karena Ikuti Arahan Aplikasi Maps

Senin, 24 Desember 2018 | 15:16 WIB
Pemobil Tersesat ke Hutan Belantara Karena Ikuti Arahan Aplikasi Maps
Google Maps di ponsel pintar. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kemacetan parah sudah biasa terjadi saat libur panjang seperti libur akhir tahun seperti sekarang ini. Mencari rute alternatif, pun bisa jadi pilihan untuk menghindari kemacetan. Tapi jika ingin mencari rute alternatif menggunakan aplikasi peta (Maps) di ponsel, ada baiknya ketahui juga medannya dan jangan sungkan bertanya masyarakat setempat.

 Zinedine Akbar membagikan pengalamannya di jejaring Facebook. Ceritanya bermula ketika ia hendak mencari jalan alternatif ke arah Madiun, dengan menggunakan aplikasi Google Maps yang ada di ponselnya.

Nahas, ia malah tersasar di sebuah hutan lebat dan waktu pun sudah menjelang malam. Menurut pengakuannya, sebelum masuk area kebun dan hutan tempat ia tersasar, Zinedine Akbar sempat bertanya pada petugas setempat dan bilang kalau jalannya bisa dilalui dan banyak perkampungan.

Ia juga sempat mengunggah sebuah video singkat yang menunjukkan suasana hutan lebat yang ia lalui.

Baca Juga: Ilmuwan Waspadai Tsunami Susulan di Selat Sunda Masih Tinggi

Tidak sendiri, ternyata banyak juga warganet yang mengaku pernah tersasar karena mencari jalan melalui aplikasi Maps di ponsel.

''Dulu juga pernah waktu di wonogiri mau ke Jogja, pengen cepet cari alternatif minta bantuan mbah google map. Lewatin jalur kayak gitu,'' kata Reynold Firmansyah.

''Sama mbah malam Jumat, juga kena macet di wilangan. ga usah pake GPS mbah, ada petunjuk arah alternatif dan dibantu warga sekitar. emang di dalam hutan mbah, jalannya.'' Tukas Galih Pradana Indra.

Sebaik-baiknya kemampuan aplikasi maps, lebih baik bertanya pada penduduk sekitar. Ingat, malu bertanya, sesat di jalan. 

Baca Juga: Kepiluan Komar, Cucu Kesayangan Tewas Saat Bantu Bersihkan Vila

Sumber : Mobimoto.com

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI