Suara.com - Seperti halnya angkutan mudik gratis saat Lebaran Idul Fitri, untuk perayaan Natal juga tersedia layanan serupa. Hal ini dilakukan oleh Dinas Perhubungan Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng), demikian dilansir oleh kantor berita Antara.
Layanan angkutan mudik gratis untuk Lebaran Idul Fitri maupun Natal dan Tahun Baru ini, telah ini telah disediakan Pemprov Sulteng selama tiga tahun terakhir.
Kepala Seksi Prasarana Angkutan dan Perkeretaapian Dishub Sulteng, I Made Sudita di Palu, Rabu (19/12/2018) menyatakan bahwa tahun ini mudik secara cuma-cuma atau tak berbayar diberikan kepada 267 warga Kota Palu, serta yang akan merayakan Natal di kampung halamannya.
Sekitar 22 unit bus dijadwalkan untuk pemberangkatan mudik gratis ini, dan pelepasannya bakal dilakukan di depan Kantor Gubernur Sulteng di Jalan Sam Ratulangi, besok (20/12/2018). Tersedia bus angkutan kota dalam provinsi (AKAP) milik Perusahaan otobus (PO), serta dua bus pariwisata yang siap mengangkut dan mengantarkan penumpang sampai di kota tujuan.
Baca Juga: Jonan Minta Basarnas Cari 1 Lagi Pegawai Kementerian ESDM Korban Lion Air
Sementara kota-kota yang masuk daftar keberangkatan dan kedatangan adalah: Palu - Poso, Palu - Tojo Una-Una, Palu - Tentena, Palu - Morowali,Palu - Morowali Utara, Palu - Tolitoli- Buol, dan Palu - Banggai,Banggai Laut, dan Banggai Kepulauan.
Bagaimana rasanya menggunakan produk otomotif bersama-sama para penumpang lainnya? Bagi perusahaan otobus, bisa membuktikan kinerja mesin maupun resistensi angkutannya. Sementara bagi yang ikut serta, semoga menjadi pengalaman Natal yang menyenangkan.
Selamat menyambut Hari Natal 2018!