Line-up 2019: Inilah Produk Andalan Toyota Tahun Depan

Senin, 17 Desember 2018 | 12:10 WIB
Line-up 2019: Inilah Produk Andalan Toyota Tahun Depan
Toyota Corolla dalam sebuah pameran di Serbia. Sebagai ilustrasi [Shutterstock].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Apa yang bakal disajikan produsen otomotif untuk membuka tahun baru? Mulai penyegaran desain, peluncuran model yang belum pernah ada sebelumnya, sampai slogan baru perusahaan bisa dijumpai. Media pengenalan paling mujarab dari mereka kepada publik adalah memanfaatkan gelaran motor show atau auto show.

Bagaimana untuk pasar otomotif Tanah Air?

Rasanya juga senada. Berbagai pergelaran pameran otomotif bisa dijadikan panggung pengenalan produk yang siap hadir pada 2019. Namun lewat bincang-bincang, rencana kelahiran atau pembaruan model juga bisa didapat.

Contohnya di PT Toyota Astra Motor (TAM). Perusahaan yang baru saja mengenalkan slogan global baru "Start Your Impossible".

Baca Juga: Catriona Gray dari Filipina Juarai Miss Universe 2018

Dikutip dari kantor berita Antara pekan lalu (14/12/2017), Franciscus Soerjopranoto, Executive General Manager PT TAM mengatakan, "Tahun depan Toyota akan menghadirkan paling tidak enam model produk baru."

Apa saja?

Di antaranya adalah kelas Sport Utility Vehicle (SUV), Multi Purpose Vehicle (MPV), sedan serta hatchback.

Ditambahkan oleh Franciscus Soerjopranoto, bahwa produk-produk baru ini nantinya bisa berupa all-new atau model mobil dengan ujud sama sekali baru, dan bisa pula berupa facelift. Yaitu penyegaran tampilan atau penambahan fitur.

Dan sebagai penutupnya, ia menyatakan, "Semua model itu dikembangkan, hanya waktunya untuk kami perkenalkan tergantung kondisi market. Bila kondisinya tidak ok, kami juga akan menangguhkannya."

Baca Juga: Survei : Sinterklas Harus Berubah Gender?

Jadi tunggu saja, bila Anda fanatikan terhadap merek produk otomotif tertentu. Pihak Research and Development akan melakukan serangkaian pengembangan, dengan catatan akan diperkenalkan atau dilempar ke pasaran pada saat yang tepat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI