First Impression: Honda Forza 250

Selasa, 11 Desember 2018 | 19:00 WIB
First Impression: Honda Forza 250
Tampilan Honda Forza 250 dalam warna Mat Gunpowder Black Metallic [Suara.com/Ukirsari].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Bila terus digeber, luaran tenaga maksimal bakal mencapai 17,3 Kw pada putaran 7.500 rpm. Sementara torsi berada di angka 24 Nm pada 6.250 rpm.

Soal ban yang terasa mantap menggigit aspal, digunakan tipe tubeless dimensi 120/70 dengan roda berdiameter 15 inci di bagian depan, serta tubeless 140/70 dengan roda berdiameter 14 inci di bagian belakang.

First impression yang fun to drive [Suara.com/Ukirsari].
First impression yang fun to drive [Suara.com/Ukirsari].

Patut mendapat catatan tersendiri adalah kerennya sistem pengereman ABS 2 channel yang membuat roda bebas dari kondisi menggelosor saat dilakukan pengereman. Dan hal ini masih diperkuat kehadiran Honda Selectable Torque Control (HSTC) dengan fungsi mengontrol traksi sepeda motor sehingga mencegah terjadinya kondisi ban slip.

Sedangkan kenyamanan berkendara ditopang lewat kehadiran suspensi telescopic untuk bagian depan dan twin shock pada bagian belakang.

Baca Juga: Christmas Tree Lighting Ceremony Bersama Anak Panti Asuhan

Unsur futuristik muncul dari desain motor yang mengedepankan nilai aerodinamis dan streamline. Simak pula windshield atau penahan angin dengan operasional naik-turun cukup menyentuh tombol di bagian kiri kemudi.

Atmosfer skuter matik masa depan juga turut hadir lewat panelmeter digital yang memberikan berbagai informasi bagi pengguna, mulai konsumsi bahan bakar, ketersediaannya, sampai penunjuk kecepatan atau speedometer.

Laman berikut adalah taksiran harga Honda Forza 250 di Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI