Mulai 2020, Zotye, Rekanan Ford Pasarkan SUV di Amerika Serikat

Kamis, 15 November 2018 | 10:00 WIB
Mulai 2020, Zotye, Rekanan Ford Pasarkan SUV di Amerika Serikat
New Zotye T600 turbo 2.0T dalam test drive jurnalis di Minsk, Belarusia. Sebagai ilustrasi [Shutterstock].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Zotye Automobile, mitra Ford Motor Co di Cina, memberikan keterangan pada Selasa (13/11/2018) bahwa keduanya berencana untuk mulai menjual kendaraan tipe Sport Utility Vehicle (SUV) di Amerika Serikat pada 2020.

Akan tetapi, dilansir Reuters, Rabu (14/11/2018), Ford tidak terlibat dalam rencana yang dibuat oleh produsen mobil asal Cina itu, demikian juru bicara perusahaan ini memberikan pernyataan.

Justru di sektor lainnya, Ford memberikan kewenangan kepada Zotye untuk menyediakan kendaraan listrik berharga murah ke beberapa dealernya di Cina.

"Saat ini tidak ada rencana bagi Zotye Amerika Serikat untuk menjual kendaraan listrik di pasar negeri sendiri," ujar Chris Hosford, juru bicara Zotye dalam emailnya.

Baca Juga: Usai Cetak Gol, Alfath Fathier Dapat Saran Khusus dari Bima Sakti

Zotye saat ini tengah menyiapkan penjualan dan distribusi di Lake Forest, California, dan berencana untuk menjual kendaraan di Amerika Serikat melalui dealer waralaba.

Zotye Amerika Serikat dimiliki oleh HAAH Automotive Holdings, dipimpin oleh Presiden dan Kepala Eksekutif Duke Hale, seorang eksekutif senior di beberapa operasi impor otomotif. [Antara]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI