Komentator Cilik Indonesia ini Diundang Hadiri MotoGP Malaysia

Jum'at, 02 November 2018 | 16:00 WIB
Komentator Cilik Indonesia ini Diundang Hadiri MotoGP Malaysia
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, Maverick Vinales (Movistar Yamaha/kiri) dan Johann Zarco (Monster Yamaha Tech 3) [AFP/William West]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rivaldy Elvans Krisna Sopbaba alias Dady Sopbaba, bocah Nusa Tenggara Timur (NTT) beberapa waktu lalu hebohkan media sosial. Saat itu, aksinya jadi 'komentator' MotoGP curi perhatian netizen.

Aksi kocak Rivaldy itu kemudian juga sampai ke pihak manajemen Dorna sebagai penyelenggara hajatan MotoGP. Pihak Dorna lewat akun Instagram MotoGP kemudian memberi apresiasi Rivaldy. Ia diundang untuk menghadiri MotoGP Malaysia yang akan digelar Minggu (4/11) besok di sirkuit Sepang.

Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, berada di depan Alex Rins (Suzuki/tengah) dan Aleix Espargaro (Aprilia) dalam latihan bebas kedua (FP2) MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang, Jumat (2/11/2018). [AFP/Glenn Nichols]
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, berada di depan Alex Rins (Suzuki/tengah) dan Aleix Espargaro (Aprilia) dalam latihan bebas kedua (FP2) MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang, Jumat (2/11/2018). [AFP/Glenn Nichols]

Aksi bocah yang merupakan siswa SD Negeri Oeledo Pantai Baru, Rote Ndao, NTT ini tentu bakal menarik untuk disimak.

Penasaran?

Baca Juga: FP2 MotoGP Malaysia: Rins Unggul Tipis dari Marquez, Rossi Keenam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI