Suara.com - Mendengar nama Lamborghini tentu tidak bisa lepas dari sebuah supercar. Namun, Design Epicentrum Manufacture membuat sesuatu yang berbeda.
Mengutip Motor1, perusahaan yang berbasis di Polandia ini membuat sebuah replika yang tak biasa, yaitu sebuah meja kerja. Bagi sebagaian orang, meja kerja replika Aventador ini mungkin dianggap biasa dan bukan hal istimewa.
Tapi bagi penggila mobil Lamborghini, memiliki meja kerja replika Aventador bisa jadi menjadi suatu kebanggaan. Dan meja kerja replika Aventador ini memang khusus dibuat untuk penggemarnya.
Oleh karena itu, jangan heran, meski hanya sebuah meja, detail meja pun dikerjakan semirip mungkin dengan aslinya. Satu yang tidak terlihat hanyalah logo pabrikan yang biasanya menjadi ciri khas pada bagian kap depan mesin.
Baca Juga: Naik Mobil Land Rover, Jokowi-Ma'ruf Tiba di KPU
Meja ini merupakan buatan tangan yang memiliki dimensi total panjang 1,900-mm (74,8 inci), lebar 1,600-mm (63-in), dan tinggi 800-mm (31,5 inci). Bahan dasarnya menggunakan fiberglass, anti gores, tersedia dalam 200 warna.
Untuk urusan harga, pabrikan mematoknya dengan harga USD35.150 atau sekitar Rp527 juta. Jumlah yang akan dijual oleh Desain Industri Epicentrum tidak banyak, hanya 44 buah meja replika Aventador.