Aksi Heroik Sopir Ojol, Buka Jalan buat Ambulans

Senin, 10 September 2018 | 19:45 WIB
Aksi Heroik Sopir Ojol, Buka Jalan buat Ambulans
Aksi Ojol buka jalan untuk ambulans
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kehidupan di jalan raya itu keras. Pengendara makin egois dan tak mau membuka jalan untuk kepentingan darurat. Tapi aksi sopir ojol (ojek online) kali ini benar-benar bikin salut.

Sebuah video pendek dibagikan akun Instagram @dramaojol.id pada Senin (10/9). Video itu menceritakan kisah seorang sopir ojol yang heroik.

Di tengah padatnya ibu kota, sebuah mobil ambulans mati kutu, tidak bisa menembus jalan yang dipenuhi mobil di sisi depan dan kiri. Padahal di dalam mobil itu ada pasien yang harus segera dirujuk ke rumah sakit.

Aksi Ojol buka jalan untuk ambulans
Aksi Ojol buka jalan untuk ambulans

Hal itu ternyata mengoyak jiwa kemanusiaan seorang sopir ojol. Tanpa pandang bulu, seorang sopir ojol yang tidak diketahui namanya itu tampak berjuang keras memandu ambulans agar bisa menembus kemacetan.

Baca Juga: Sandiaga Uno Digoda karena 3 Kali Cium Tangan Istri Gus Dur

Sang sopir ojol kemudian memberikan arahan kepada beberapa mobil untuk mengalah dan memberi jalan. Bahagianya, berkat aksi heroik sopir ojol tersebut, akhirnya ambulans bisa lewat.

Seperti apa aksi mulia driver ojol tersebut? Lihat video selengkapnya di Mobimoto.com

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI