Suara.com - DFSK Glory 580 mampu mencuri perhatian pengunjung Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018. Dewi Ana, Branch Manager DFSK menilai, DFSK Glory 580 sepertinya tidak perlu aksesori untuk merubah tampilan.
“Sebenaranya sih, kalau mobil SUV kami (DFSK Glory 580) sudah komplit banget apalagi kalau ditambahkan aksesori lagi mungkin bisa terlihat terlalu ramai. Kami juga sudah memberikan kaca film, karpet, jadi saya rasa pakai mobil ini bisa langsung dipakai komplit,” kata Dewi di booth DFSK, ICE BSD City, Tangerang.
Meski begitu, lanjut Dewi, pihaknya tetap akan menyediakan sejumlah aksesori untuk tambahan. Kedepannya, akan disediakan seiring semakin banyaknya pemilik mobil DFSK Glory 580.
“Aksesori kita masih standar seperti talang air, karpet. Yang belum ada khusus seperti body kit dan lainnya itu belum,” ujar Public Relation and Digital Manager PT Sokonindo Automobile, Arviane Dahniarny Bahar.
Baca Juga: DFSK Glory 580 Terima Respon Positif di GIIAS 2018
Meski hanya aksesori standar aja, tapi DFSK sudah mulai menunjukkannya ke publik. Terlebih pada saat momen pameran mobil seperti di GIIAS 2018.
“Sebenaranya, ada aksesori yang kita pajang juga di sini. Untuk harganya kami akan terima bulan ini. Mungkin harga akan dikeluarkan berbarengan dengan akseosri lainya,” papar Arviane.