Suara.com - Meski diproduksi di Indonesia, Mitsubishi XPander untuk pasar lokal dan ekspor memiliki perbedaan. Salah satunya soal fitur yang dipasangkan bagi masing-masing peruntukan pasar. Hal ini mungkin mengundang pertanyaan, mengapa justru versi ekspor lebih canggih?
Hal itu menjadikan Light Multi-Purpose Vehicle (LMPV) rakitan Mitsubishi untuk pasar ekspor menjadi marak dikulik karena perbedaan dengan model domestik.
Menanggapi hal tadi, Imam Choeru Cahya, Head of Sales and Marketing Group MMKSI mengatakan, fitur yang ada sebenarnya disesuaikan dengan kebutuhan negara masing-masing.
"Kalau di negara lain, mungkin ada regulasi dan segala macam hal yang mewajibkan seperti itu. Kami juga akan menyiapkan yang demikian ke depannya, bila konsumen dan regulasi mengharuskan, pasti kami ikuti," kata Imam Choeru Cahya beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Duka Gempa NTB, Ainul Taksim Tewas Tertimpa Batu Longsor Rinjani
Meski begitu, ia menambahkan, fitur bisa saja ditambahkan bila memang banyak permintaan. Terlebih teknologi semakin berkembang, bukan tidak mungkin yang wajib ada pada model ekspor bakal diterapkan pula untuk Indonesia.
"Intinya, fitur - fitur yang di-request atau diminta akan kami pelajari. Kalau memang ke depan cukup banyak permintaan seperti itu kita coba akan pelajari dan bekerja sama dengan prinsipal," ujar Imam Choeru Cahya.
Patut dicatat, Mitsubishi XPander versi ekspor telah dilengkapi dengan fitur cruise control, di mana di Indonesia tidak ada fitur ini. Selain itu, dipasang stop lamp di bemper bawah bagian belakang mobil.