KTB Siapkan Varian Baru di Segmen Medium Duty

Sabtu, 09 Juni 2018 | 17:00 WIB
KTB Siapkan Varian Baru di Segmen Medium Duty
Para eksekutif PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) berfoto dengan salah satu kendaraan Mitsubishi Fuso hasil modifikasi, Jumat (10/2/2017) di Jakarta. [Dok.Mitsubishi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors atau KTB, distributor resmi kendaraan Mitsubishi Fuso di Indonesia, siap meluncurkan empat truk terbaru Mitsubishi Fuso Fighter untuk segmen medium duty dalam waktu dekat.

"Kita akan ada 16 produk (truk medium duty) yang akan diluncurkan sampai akhir tahun. Saat ini baru 12 varian dan nanti dengan hadirnya Fighter akan menjadi 16 varian," ujar Duljatmono, Direktur Sales & Marketing KTB, di Jakarta, Sabtu (9/6/2018).

Terkait dengan varian baru, Duljatmono, menjelaskan bahwa nantinya ada truk yang merupakan varian benar-benar baru. Tapi ada juga yang akan menggantikan varian lama.

"Nanti ada varian yang jadi pengganti. Jadi tidak semuanya baru," kata Duljatmono.

Baca Juga: Austria Akan Tutup 7 Masjid dan Usir 60 Imam

KTB sebenarnya sudah memperkenalkan empat varian sekaligus truk Fighter ini di ajang pameran kendaraan komersial GIICOMVEC bulan Maret 2018 lalu di JCC Senayan, Jakarta.

Namun, Duljatmono belum mau mengungkap kapan waktu peluncuran varian baru dari Fuso Fighter. "Tunggu saja, yang jelas dalam waktu dekat dan kami sedang mempersiapkannya," katanya.

Diprediksi, varian truk terbaru ini akan melakukan debut dalam ajang otomotif tahunan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 mulai 2-12 Agustus 2018 mendatang di ICE BSD City, Tangerang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI